Mario Claudio PST, Terus Menekan Hingga Final Heat Kelas A Lampung - Brands and Paddocks - Racing 4 Autonews | 4W Motorsport News

Mario Claudio PST, Terus Menekan Hingga Final Heat Kelas A Lampung

May 14, 2017 | Editor Sport

RACING4.NET - 14 Mei 2017 - Bandung - Inilah salah satu peslalom yang hampir 3 tahun bertengger di papan atas dengan segala perjalanannya dari team yang satu ke team yang lain.  MARIO CLAUDIO putera dari praktisi otomotif Roy Tanga di musim ini tengah memperkuat Pangarang Slalom Team GT Radial Helios di jajaran skuad terbarunya Pangarang GT Radial ALIT bersama Donni Rostiando dan Valentino Ratulangi.


Pengamatan redaksi Racing4 sosok muda ini memang selalu tampil cukup dingin dan nyaris tidak berpengaruh dengan tekanan yang dirasakan selama berlomba bahkan di saat-saat krusial.  Easy going menjadi khasnya dari pengamatan semua reporter Racing4.  Menang Alhamdulillah, Kalah Duel juga tidak pernah dipikirkan dalam-dalam.  Dialah sosok baru yang menjadi young gun Seeded garda depan Pangarang Slalom Team saat ini yang baru saja menjadi Runner Up di kelas utama A saat bertarung keras di Final Heat Kejurnas Slalom GT Radial Auto Gymkhana Lampung Sabtu 13.05 yang baru saja usai.

Naluri dan aksi seeded-nya sangat on-fire di Saburai Arena Lampung.  Kecepatannya tidak diragukan dan serasa peak-comeback setelah meninggalkan team lamanya.  Nyaris tidak merasa ada tekanan dan semua lepas dengan melibas Heat 1 dan Heat 2 sebelum harus menerima dengan relaks kalah waktu tipis dari Demas Agil Toyota Team Indonesia yang memenangkan Final Heat-nya.  Itu pun tidak ada umbaran ekspresi, mungkin karena dianggap biasa, menang atau kalah.  Memang seperti itu seharusnya diperlihatkan oleh siapapun pembalap yang punya visi dan strategi ke depan.  Kekuatan mental harus mengimbangi kecepatan yang dihasilkannya.


"Duel dengan Demas Agil TTI sudah biasa dan tetap seru saja.  Tidak hanya itu, baik di final A atau FFA semua serba nempel dan cukup mendebarkan juga sebenarnya.  Sayang untuk di FFA mobil saya belum terlalu siap, untungnya lagi enak handling mobil saat di final A walau dalam kondisi abis hujan,  Licin sih, tapi ok lah, hasil yang bagus bareng team Pangarang kali ini. Yang pasti sebelum start saya selalu deg-degan kali ini.  Tidak biasanya. Ga apa-apa lah sekali-sekali...", tawa Mario Claudio berbincang dengan Racing4 via selular usai lomba. Akan semakin cepat di putaran selanjutnya