Eddy WS Optimis Menang. Yoyok Cempe Kaget SS Enak Dilibas tapi Licin - Brands and Paddocks - Racing 4 Autonews | 4W Motorsport News

Eddy WS Optimis Menang. Yoyok Cempe Kaget SS Enak Dilibas tapi Licin

January 21, 2017 | Editor Sport

RACING4.NET - 21 Januari 2017 - Medan - Perally senior nasional Sumatera Utara EDDY WS dari team TSA Indocafe dengan tunggangan Suzuki SX4-nya nyatakan siap hadapi duel akhir rangkaian Kejurda Sprint Rally Bank BJB Sumatera Utara yang digelar di Special Stage cepat Perkebunan Sei Putih Deli Serdang Minggu 22/01


Eddy WS yang juga salah satu jawara papan atas Group FWD Nasional di event kali ini akan didampingi oleh Sumitro navigator pemula.  Urungnya co-driver dari media nasional untuk mendampinginya di akhir kejurda sprint rally ini tidak menyurutkan strategi perally utama dari team TSA Indocafe ini untuk mematok target menang di duel group keras FWD.  "Co-driver baru akan mulai debut bersama saya di putaran 1 kejurnas sprint rally,  saya bertekad untuk bisa menang saja di duel SS sepanjang 5,4 kilometer kali ini", tutur perally yang sangat hafal dengan karakter lintasan cepat perkebunan karet Sei Putih ini.

"Lintasan sempat dalam kondisi licin namun tetap enak dibejek kencang jika bisa kering saat lomba nanti", tambahnya.  Sementara perally nasional asal Jakarta Yoyok Cempe yang mencoba tampil dalam 1 skuad dengan Eddy WS juga menuturkan rasa senangnya bisa menjajal SS cepat khas Rally Medan ini.  "Bukan yang pertama juga saya tampil di Sumatera Utara, tapi special stage Sei Putih ini memang sangat menggoda dan menantang.  Bikin kaget merasakannya saat survey tadi pagi.  Asyik untuk ngebut, survey juga saya sempatkan menekan pedal gas agak dalam.  Memang licin, tapi tidak masalah. Namanya juga rally, sudah biasa.  Salut untuk panitia penyelenggara di sini yang konsisten menggelar rally", ujar perally senior yang akan didampingi oleh co-driver seeded Norman Syam saat lomba.  Mantap