56 Perally Siap Duel Seru, Gandi BJB dan Dadan Pohang Duel Rival - Brands and Paddocks - Racing 4 Autonews | 4W Motorsport News

56 Perally Siap Duel Seru, Gandi BJB dan Dadan Pohang Duel Rival

October 08, 2016 | Editor Sport

RACING4.NET - 08 Oktober 2016 - Sempat didera cuaca hujan dan menjadi lintasan menjadi basah dan licin, Pertamax Sprint Rally putaran 3 yang merupakan seri akhir event yang dikemas Pertamax Motorsport dan Genta Auto n Sport serta Pertamina di Sirkuit Tembong Jaya Serang Banten tetap bergulir dan menarik animo mayoritas perally non-unggulan nasional.  Sebanyak 56 starters perally hingga H-1 gelaran telah memastikan diri tampil di lintasan twin track 2 laps 4,82 km dan akan dikemas sebanyak 7 Special Stages.

"Memang sempat turun hujan lebat disertai angin kencang sebelum sprint rally besok, namun tidak menyurutkan dedikasi kami Pertamax Motorsport dan RFT untuk menggelar dan menutup rangkaian sprint rally yang kami selenggarakan dan bertujuan untuk melahirkan generasi baru perally tangguh ke depan.  Kualitas penyelenggaraan tetap kita kedepankan.  Kuantitas perally yang berpartisipasi tentu dapat dilihat cukup banyak.  Saya pernah bilang, di sinilah belajar rally dan mengeksplore skill driving.  Tidak perlu bermanja karena akibat turun hujan dan menjadi takut hadapi lintasan basah.  Dalam rally faktor cuaca adalah sesuatu yang unpredictable saat melibas SS.  Sebagai calon perally masa depan tentu ini adalah tantangan yang seharusnya dihadapi setiap perally", jelas Rifat Sungkar.


Sementara pertarungan seru juga akan terjadi di kelas jip dan jajaran papan atas salah satunya mempertemukan duel klasik speed offroader asal Bandung Dadan Pohang/R.I Firmana dari team HRVRT dan H Gandi BJB/Yadi Odotz dari team Hasstex BJB keduanya akan kembali bertemu untuk adu cepat dan adu gengsi sehari semalam.  Akrab di paddock, Perang di Lintasan, tak pernah ada habisnya...Siapa yang menantang lebih dahulu..Kita akan ketahui dari hasil duel mereka hari Minggu 09/10