Archived
-
Sean Gelael Kembali Tampil di F3 Hungaroring
May 25, 2014 | Editor SportRACING4.NET - Sean Gelael Kembali Tampil di F3 Hungaroring - Karyaku's News - BUDAPEST, Hongaria 25 Mei 2014 - Sean Gelael akan kembali berlaga di Kejuaraan FIA Formula 3 Eropa di sirkuit Hungaroring, yang terletak di dekat Budapest, ibukota Hongaria, pada tanggal 31 Mei sampai dengan 1 Juni 2014.
Ini adalah pertama kalinya Kejuaraan Formula 3 dilakukan di sirkuit ini, yang juga merupakan tempat diselenggarakannya Hungarian Grand Prix sejak sirkuit ini dibuka pada tahun 1986. Tetapi, Sean bersama dengan pebalap lainnya, sudah pernah melakukan dua hari testing di Hungaroring sebelum musim pertandingan tahun ini dimulai.Sean harus benar-benar menjaga berat badannya dengan baik kata Dan. Dia memiliki kaki yang sangat panjang, jadi kami harus sangat berhati-hati dalam menjalankan program latihannya, karena mungkin bisa membuat Sean lebih rentan terhadap cedera tubuh bagian belakang
Selama balapan, Dan bertindak lebih sebagai seorang fisioterapis. Kami melakukan latihan-latihan pemanasan bersama para pebalap, mengaktifkan otot-otot untuk membuat mereka fokus dan siap. Saya meminta Sean untuk melakukan peregangan, karena ia memiliki punggung dan kaki yang panjang, selain itu ada juga pijatan-pijatan untuk melancarkan peredaran darah, dan kadang-kadang ada variasi dengan bertinju dan skipping.
Kami juga menjaga diet dan asupan nutrisi bagi para pebalap, dan seorang pebalap juga dapat berbicara secara pribadi dengan saya, hanya sekedar untuk melegakan pikiran apabila sebuah balapan berjalan buruk.
Kebugaran adalah sebuah contoh dari keterlibatan para ahli untuk meningkatkan performa dari seorang pebalap. Anda dapat yakin, bahwa apabila Sean di Hongaria, dapat melakukan sebaik apa yang dilakukannya di Pau, maka Dan Williams akan sama bangganya seperti timBagi seorang pebalap, hidrasi memiliki pengaruh yang sangat besar apabila berhubungan dengan konsentrasi, terutama pada saat seorang pebalap berusaha melakukan putaran-putaran cepat jelas Dan Williams dari Pro Performance, yang membantu Sean. Kami melakukan latihan fisik bersama dengan para pebalap, kardiovaskular, kekuatan, dan latihan-latihan ini dapat membantu pebalap dalam proses pengambilan keputusan pada saat mereka berada di lintasan
-
Result Balap Mobil ISSOM 2
May 25, 2014 | Editor SportRACING4.NET - Result Balap Mobil ISSOM 2 - 25 Mei 2014 - The RESULTS
-
GT Radial Melanjutkan Komitmennya Mendukung Kejuaraan ISSOM 2014
May 24, 2014 | Editor SportRACING4.NET - GT RADIAL's NEWS RELEASE - GT Radial Melanjutkan Komitmennya Mendukung Kejuaraan ISSOM 2014 - 24 Mei 2014 - Kejuaraan Indonesia Sentul Series of Motorsport (ISSOM) akan kembali digelar tahun ini pada 25-27 April 2014 bertempat di sirkuit Sentul, Bogor, Jawa Barat. Tahun ini ISOM berganti nama menjadi Indonesia Sentul Series of Motorsport (ISSOM). GT Radial sebagai ban kebanggaan nasional menunjukkan konsistensinya untuk memajukan dunia balap Indonesia dengan mendukung kejuaraan touring yang paling bergengsi ini sejak tahun 2007. GT Radial menjadikan ajang ini sebagai wadah riset untuk pengembangan kualitas produk ban terbaik Indonesia. Salah satu bentuk konsistensi GT Radial pada ISOM adalah dengan menjadi official tire di beberapa kejuaraan kelas. Untuk musim 2014 ini, GT Radial kembali dipercaya menjadi offical tire oleh salah satu brand mobil sport terbaik dunia yaitu Audi Indonesia pada kejuaraan one make race miliknya, Audi Race Indonesia Series (ARIS) 2014.
Pada kejuaraan ARIS musim ini, GT Radial akan menurunkan beberapa pebalap andalannya seperti Fitra Eri, Rally Marlina, dan Mico Mahaputra yang baru pertama kalinya turun di balap touring. Mereka akan menggunakan ban GT Radial Champiro HPY yang memiliki traksi sempurna untuk berbagai kondisi jalan sehingga menjamin stabilitas pengendalian serta reaksi kemudi yang cepat.
Selain itu, GT Radial juga menurunkan Fino Saksono dan Alinka Hardianti dari TTI yang akan turun di kejuaraan kelas Honda Jazz Speed Challenge dan Kejurnas Indonesia Super Production (ISP) ISSOM 2014 Seri 1. Pada kelas European Touring Car Championship (ETCC), pebalap GT Radial yang akan turun adalah para pebalap senior yaitu Sunny TS dan Ahmad Sadewa. Mereka semua akan menggunakan ban GT Radial Champiro SX2 yang kualitasnya semakin sempurna karena dirancang khusus untuk ketahanan serta memiliki daya cengkram yang stabil dari lap awal hingga lap akhir sehingga dapat membantu mereka meraih podium kemenangan.
Pada ISSOM 2014 ini, kami mendukung beberapa pebalap seperti Fino Saksono, Alinka Hardianti, Ahmad Sadewa, dan Sanny TS. Selain itu, kami juga mendukung Fitra Eri, Rally Marlina dan Mico Mahaputra yang akan bertanding di kejuaraan ARIS dimana GT Radial menjadi official tire kejuaraan tersebut. Mereka akan menggunakan ban GT Radial Champiro HPY ukuran 225/45 R18, beber Leonard Gozali selaku Brand Manager GT Radial. Para pebalap GT Radial optimis akan meraih podium kemenangan pada seri perdana ISSOM 2014 nanti.
GT Radial Champiro SX2 from the track to the street
-
Day One Kejurnas Offroad 2, Galunggung-1, Jhonlin Racing Team, Himada, JOB dan Jangkar Miring Bersaing Ketat
May 24, 2014 | Editor Sport -
Jhonlin Racing Team Turunkan 2 Kekuatan dengan Target Terbaik
May 23, 2014 | Editor Sport -
Sirkuit Kambang Iwak Palembang Sambut Kejurnas Slalom Putaran 1
May 23, 2014 | AdminRACING4.NET - Sirkuit Kambang Iwak Palembang Sambut Kejurnas Slalom Putaran 1 - Montesz - Palembang, 23 Mei 2014 - Siang hari ini Montesz selaku club penyelenggara Kejurnas Slalom Putaran 1 yang disponsori oleh Fastron memberi kabar kepada redaksi tentang kepastian digelarnya Kejurnas Slalom pembuka musim 2014. Kresna selaku Koordinator Lapangan dari club Montesz yang ditunjuk oleh Pengprov IMI Sumatera Selatan sebagai penyelenggara memberikan berita segar dan penuh antusias untuk segera melansir kabar baik ini untuk disampaikan kepada para readers Racing4 dan komunitas slalom nasional yang harap-harap cemas menanti dimulainya gong laga akbar nasional ini.
Sirkuit Jalan Raya di Kawasan KAMBANG IWAK BESAK yang berada di depan Kediaman Walikota Palembang dengan pemandangan indah danau ini kembali menjadi pilihan trek untuk kejurnas slalom yang dipastikan digelar tanggal 7 JUNI 2014 hingga malam hari. Ribuan penonton dipastikan akan memadati arena dan semua team papan atas dan rookie nasional juga akhirnya memastikan diri tampil di Kota Pempek Palembang nanti.
Kontak pendaftaran sudah bisa dilakukan dengan menghubungi Fariz Montesz di 0812 714 999 51. Team RC yang akan menangani event yang digelar Montesz ini adalah SEVEN Mananagement yang dikomandani oleh Tony Yanuar dan Gagan SM.
Sukses untuk IMI SUMSEL dan MONTESZ serta Komunitas Slalom Nasional.
-
Speed Offroad Putaran 2 Harvest City, RC Lansir Draft Peraturan Pelengkap Lomba
May 22, 2014 | Editor Sport -
Perhatian Para Pembalap ISSOM Putaran 2 Sentul. Untuk Team segera Punya Entrant Licence, ITCC Wajib Gunakan HANS
May 21, 2014 | AdminRACING4.NET - Perhatian Para Pembalap ISSOM Putaran 2 Sentul. Untuk Team segera Punya Entrant Licence, ITCC Wajib Gunakan HANS - 21 Mei 2014 - Dani Sarwono Pimpinan Lomba alias Coc menyampaikan kepada redaksi tentang beberapa hal penting yang harus diketahui, dilaksanakan dan segera menjadi pemahaman yang mendalam dari beberapa kaidah regulasi yang benar-benar akan diterapkan di Balap Mobil ISSOM Putaran 2 di Sirkuit Sentul weekend 23-25 Mei 2014
ISSOM put 2 (22 Mei 2014) Draft Bahan Briefing
Peraturan Lomba yang digunakan adalah Peraturan Balap Mobil 2014 yang dikeluarkan oleh PP IMI, beserta seluruh revisi, bulletin, dan bahan yang disampaikan kepada seluruh Peserta pada briefing dan atau bulletin serta Peraturan Tambahan yang dikeluarkan oleh Sentul Circuit. Dengan mempunyai KIS, dan mendaftarkan diri, kami berpendapat Peserta/Pembalap sudah membaca & memahami buku Peraturan Balap Mobil PP IMI 2014. Bahan Briefing ISSOM putaran 1 bersifat mengikat & menjadi acuan Pimpinan Lomba, Pengawas Lomba dan Race Director dalam mengambil keputusan (Peraturan Lomba 2014 dapat diunduh melalui www.imi.co.id atau racing4.net).
Media komunikasi antara RC dan Pembalap adalah menggunakan Official Notice Board. Adalah kewajiban Pembalap untuk selalu melihat Official Notice board (pasal 34.2).
Ketika Pembalap berada di track, komunikasi antara marshall dan Pembalap, adalah dengan menggunakan bendera. Oleh karena itu seluruh Pembalap diwajibkan untuk memperhatikan Petugas pos disepanjang lintasan (untuk papan DTP, bendera hitam, hitam lingkaran orange, hitam diagonal putih akan diperlihatkan di finish line).- Pasal 16.10. Setiap pengguna Pit, diwajibkan untuk menyediakan minimal 2 Pemadam api (min 5kg/tabung). Saksi denda minimum Rp. 500,000/hari/tabung.
Jadwal Pemeriksaan Kendaraan dibuka 1 jam sebelum dan ditutup 30 menit setelah jadwal latihan resmi (di kelas nya). Setiap Pembalap harus melakukan pemeriksaan kendaraan dikelas nya (kalau ikut di 2-3 kelas, maka harus scrut di 2-3 kelas).
Pasal 19.7. Bagi Pembalap yang tidak dapat mengikuti qtt, atas ijin Pengawas Lomba dapat ikut balap, start dari pit. Sanksi Rp. 1 juta (harus diajukan maksimum 30 menit setelah finish qtt).
- Apabila terlihat kendaraan yang mengeluarkan asap, akan kami keluarkan bendera hitam (dengan lingkaran jingga) dan no Pembalap. Bila tidak dipatuhi (dalam 3 lap), maka akan dilaporkan kepada RD dan atau Pengawas Lomba untuk diberikan bendera hitam (dis)
- Apabila terjadi keraguan dalam proses timbangan kendaraan, maka jumlah maksimum pengulangan timbangan adalah sebanyak 3 kali (dan diambil yang paling berat)
- Karena padat nya jadwal lomba dan kemungkinan turunnya hujan, mohon kerjasama dari seluruh Pembalap untuk membantu kelancaran jalannya lomba. Pasal 17.25 Setiap kejadian yang memperlambat jalannya lomba, akan diberikan denda Penalti minimum Rp. 500 ribu (termasuk dalam proses SC dan warming up).
Indonesia Touring Car Championship (ITCC)
- Bahan bakar yang digunakan wajib menggunakan Shell V Power. SPBU yang dijadikan referensi adalah SPBU Shell yang berada di toll Jagorawi. Max RON 95.5 (sanksi Diskualifikasi). Apabila ada perubahan RON akan diberitahukan sebelum qtt/lomba.
- Penggunaan ban, merk, ukuran, jenis, type harus sama, max 6 pc, tidak perlu baru dan harus dimarking.
- On board camera harus terpasang.
- Harus menggunakan HANS
- Super Pole untuk 10 pembalap tercepat.
- Untuk putaran 3, jumlah lap sedang diusulkan menjadi 12 lap (menunggu konfirmasi dari PP IMI).
- Safety car.
- Ketika SC berada ditrack, Pembalap dilarang saling mendahului.
- Ketika lampu rotator SC dimatikan, dilarang untuk melakukan akselerasi atau mengerem secara tiba-tiba atau manuver lainnya yang dapat membahayakan pembalap lain atau menghalangi, bloking dan delay restart
- Ketika SC masuk ke PIT, Pembalap baru boleh mendahului setelah melewati control line (finish line).
- Dilarang mengotori track. Bila ada cairan oli dlsb yang tercecer, denda minimum Rp. 1 juta + Rp. 100,000/ meter. Mobil Pembalap wajib menggunakan indicator tekanan oli.
Entrant License (EL)
- Bagi Tim yang Pembalap nya ikut lebih dari satu lomba/kelas sangat dianjurkan untuk membuat Entrant License.
- Sehingga apabila Pengawas Lomba mengundang Pembalap u hearing maka dapat terwakili (tidak ada alasan bahwa si Pembalap sedang mempersiapkan diri untuk lomba).
- Bagi tim yang tidak punya Entrant License akan dianggap/ditulis sebagai tim Privateer
- Pasal 16.10. Setiap pengguna Pit, diwajibkan untuk menyediakan minimal 2 Pemadam api (min 5kg/tabung). Saksi denda minimum Rp. 500,000/hari/tabung.
-
Prakiraan Entry List Team yang Beraksi di Kejurnas Offroad Putaran 2 Sentul
May 21, 2014 | Editor Sport -
Jadwal Lengkap 2 Hari Ujian Lisensi dan Seminar Motorsport IMI JATIM 21-22 Mei 2014
May 19, 2014 | Editor Sport
Hilite News
-
Kejurnas Sprint Rally Putaran 1 Kertajati Batal Digelar. M Yassin Kosasih : Fatal Tanpa Plan B. Kita Satukan Saja Dengan Putaran 2 di Jabar NantiApril 19, 2025
-
Team Rally Dewa United-MSRT Resmi Diluncurkan. Muli Saleh : Target Team Jadi Juara Nasional Musim 2025April 17, 2025
-
Fredi Rostiawan : Kejurnas Sprint Rally Kertajati Tetap Digelar Sesuai Rencana Awal, Tidak BerubahApril 16, 2025
-
M Yassin Kosasih Telah Mengemban Tugas Baru. Tetap Tekad All-Out Dengan Performa Baru di Kejurnas Sprint Rally, Balap Mobil dan Speed Offroad 2025March 27, 2025
-
Ada Panggung Speed Offroad. Tahun ke-12 Racing4 Autonews Awards Digelar di Bandung Mei 2025. Siapakah Best Racing and Rally Driver 2024?March 25, 2025
Latest News
-
Kejurnas Sprint Rally Putaran 1 Kertajati Batal Digelar. M Yassin Kosasih : Fatal Tanpa Plan B. Kita Satukan Saja Dengan Putaran 2 di Jabar Nanti19 April 2025 | 16:04
-
Team Rally Dewa United-MSRT Resmi Diluncurkan. Muli Saleh : Target Team Jadi Juara Nasional Musim 202517 April 2025 | 6:27
-
Fredi Rostiawan : Kejurnas Sprint Rally Kertajati Tetap Digelar Sesuai Rencana Awal, Tidak Berubah16 April 2025 | 0:19
-
Dikawal Rifat Sungkar, M Yassin Kosasih Tuntaskan Testing Mirage Proto Jelang Duel Group M Kejurnas Sprint Rally 202514 April 2025 | 6:32
-
M Yassin Kosasih Telah Mengemban Tugas Baru. Tetap Tekad All-Out Dengan Performa Baru di Kejurnas Sprint Rally, Balap Mobil dan Speed Offroad 202527 March 2025 | 23:35