Ronny JS dan Febrizky, Harus Puas di Podium 3 Retro 1600

RACING4.NET - 17 April 2016 - pic by RM - Sempat bertahan di posisi ke-2 hingga special stage ke-3 di ajang Sprint Rally Retro Cilacap 17/04, pasangan perally nasional RONNY JS dan FEBRIZKY RAMADANI dari team GT Radial Ichiban yang mengendarai Corolla DX dan tampil di kelas Retro Car 1600 cc mendadak mengalami trouble di mesin dan kelistrikannya dan harus terhenti menjelang finish SS 4 yang merupakan SS terakhir di club event IMI Jateng 2016 ini.
Untungnya pasangan Surabaya dan Jakarta ini sebelumnya telah mengumpulkan selisih waktu yang cukup banyak dengan beberapa pesaing di bawahnya hingga catatan waktu SS 4 nya yang terkena penalty BWTM (Batas Waktu Tempuh Maksimal) - dengan hukuman 2 menit ditambahkan dari waktu yang tercepat di SS tersebut - mampu menahannya untuk tetap berada di podium utama 3 besar RC 1600. Robby Prakoso dengan Toyota-nya beruntung naik ke podium 2 dibawah Herry Agung yang konsisten hingga akhir SS4 dan menjuarai kelas RC 1600. Sementara hasil bagus diraih perally nasional lainnya seperti Indie Fiancoko dan Aswin Tanu yang menjadi juara di kelas RC 2000 dan RC Open. Selamat untuk para juara, dan tetap semangat untuk RONNY JS dan FEBRIZKY untuk lebih bagus di event rally selanjutnya. Result lomba akan dishare oleh penyelenggara di Sosmed.
Related Article
-
Sailun PodiumTrack01 Pecahkan Rekor Kecepatan di Sirkuit Goldenport BeijingApril 20, 2025
-
Mobil Sport Xiaomi SU7 Ultra dan Sailun Tire Bekerjasama Membuat Ban Berkinerja TinggiApril 20, 2025
-
SAILUN TIRE Jadi Ban Resmi Balap Mobil Toyota Gazoo Racing China GR86 Musim 2025April 10, 2025
-
Gabungan APMI, Ekajaya Berrindo dan IP2I Bertolak Ke Jepang Lakukan Pertemuan Bahas Krisis Pengemudi hingga Inovasi LogistikJuly 29, 2024
Hilite News
-
Sah dan Sepakat. Gazpoll, Jangkar Biru dan Volcano Siap Gelar Kejurnas Sprint Rally Putaran 2 Musim 2025April 23, 2025
-
Kejurnas Sprint Rally Putaran 1 Kertajati Batal Digelar. M Yassin Kosasih : Fatal Tanpa Plan B. Kita Satukan Saja Dengan Putaran 2 di Jabar NantiApril 19, 2025
-
Team Rally Dewa United-MSRT Resmi Diluncurkan. Muli Saleh : Target Team Jadi Juara Nasional Musim 2025April 17, 2025
-
Fredi Rostiawan : Kejurnas Sprint Rally Kertajati Tetap Digelar Sesuai Rencana Awal, Tidak BerubahApril 16, 2025
-
M Yassin Kosasih Telah Mengemban Tugas Baru. Tetap Tekad All-Out Dengan Performa Baru di Kejurnas Sprint Rally, Balap Mobil dan Speed Offroad 2025March 27, 2025
Latest News
-
Sah dan Sepakat. Gazpoll, Jangkar Biru dan Volcano Siap Gelar Kejurnas Sprint Rally Putaran 2 Musim 202523 April 2025 | 17:05
-
Eddy WS SIDS Rally Team SUMUT : Kami Kecewa Dengan Batalnya Kejurnas Sprint Rally Kertajati Jabar21 April 2025 | 7:50
-
Kejurnas Sprint Rally Putaran 1 Kertajati Batal Digelar. M Yassin Kosasih : Fatal Tanpa Plan B. Kita Satukan Saja Dengan Putaran 2 di Jabar Nanti19 April 2025 | 16:04
-
Team Rally Dewa United-MSRT Resmi Diluncurkan. Muli Saleh : Target Team Jadi Juara Nasional Musim 202517 April 2025 | 6:27
-
Fredi Rostiawan : Kejurnas Sprint Rally Kertajati Tetap Digelar Sesuai Rencana Awal, Tidak Berubah16 April 2025 | 0:19