Rally AXCR 2018, Trio Memen Harianto Tuntaskan Lomba, Team Indonesia Rebut Juara Kelas Wanita

RACING4.NET - 20 Agustus 2018 - Kamboja - pic by Rizal, media team - Perjuangan berat dalam sepekan mengarungi rally antar negara yang merupakan agenda resmi dari FIA dan digelar setiap tahun di kawasan Thailand dan negara2 sekitarnya berakhir dengan sukses. Asia Cross Country Rally (AXCR) 2018 berakhir di Kamboja dengan menuntaskan 6 Leg dan 6 SS panjang yang berat dan melelahkan bagi seluruh perally yang tampil, baik di kategori mobil dan kategori motor
Team Indonesia yang diwakili oleh JNE-FURUKAWA BATTERY INDONESIA RALLY TEAM yang terdiri dari perally-perally kategori mobil dan motor berhasil menuntaskan lomba dengan upaya-upaya dramatis di leg tengah lomba.
Trio Memen Harianto, Loudy Natasha dan Rimhalsyah membesut Jeep Cherokee akhirnya berhasil finish dengan membanggakan. Trio yang didera problem suspensi di awal lomba ini terus melanjutkan lomba dan melibas SS hingga Leg ke-6 yang berakhir pada Sabtu 18/08. Posisi ke 17 akhirnya berhasil direbut jelang Leg 6 dan terus dipertahankannya hingga finish AXCR 2018. Perjuangan yang luar biasa yang diperlihatkan trio offroader nasional ini bahkan sempat membantu perally motor Indonesia Ayu Windari yang sempat terjebak rintangan lumpur dan bahu-membahu meloloskannya untuk segera melanjutkan lomba dan menuntaskan AXCR 2018 dengan gemilang di akhir lomba.
Hasil akhir di kategori mobil akhirnya dimenangkan lagi oleh perally Thailand Nattahphon Angritthannon seperti hasil akhir tahun lalu dan di kategori motor Yoshio Ikemaci dari Jepang dari team Furukawa Battery International berhasil menjadi juara tahun ini
JNE-FURUKAWA BATTERY INDONESIA RALLY TEAM akhirnya membawa gelar terbaiknya untuk Indonesia di kategori/kelas motor/wanita dengan menempatkan Irma Ferdiana dan Ayu Windari sebagai juara 1 dan 2 di kategori bergengsi ini serta membuktikan ketanggungan duet srikandi crosser Indonesia asuhan team manager Rudi Poa di tempat teratas level rally Asia saat ini. Keduanya mampu berduel dengan crosser negara lainnya sepanjang route berat lebih dari 2000 km dari Thailand ke Kamboja.
Sekali lagi selamat untuk Team Indonesia di AXCR 2018
Related Article
-
Dikawal Rifat Sungkar, M Yassin Kosasih Tuntaskan Testing Mirage Proto Jelang Duel Group M Kejurnas Sprint Rally 2025April 14, 2025
-
Dari Rally dan Balap Sentul ke Kejurnas Speed Offroad. Gunakan Renault Duster, Andy Surya Santosa Langsung Juara Group G3 di Putaran PertamaJanuary 29, 2025
-
Ali Nurdin : Komisi Speed Offroad IMI Jabar Bangga dan Apresiasi Sukses Kejurnas Speed Offroad 2025January 28, 2025
-
Mengenang Punggawa IMI JABAR HR Bambang Suryadi, Klub SPEED DRIVER Gelar DRAG RACE & DRAG BIKE Competition di Meikarta CircuitJanuary 22, 2025
Hilite News
-
Team Rally Dewa United-MSRT Resmi Diluncurkan. Muli Saleh : Target Team Jadi Juara Nasional Musim 2025April 17, 2025
-
Fredi Rostiawan : Kejurnas Sprint Rally Kertajati Tetap Digelar Sesuai Rencana Awal, Tidak BerubahApril 16, 2025
-
M Yassin Kosasih Telah Mengemban Tugas Baru. Tetap Tekad All-Out Dengan Performa Baru di Kejurnas Sprint Rally, Balap Mobil dan Speed Offroad 2025March 27, 2025
-
Ada Panggung Speed Offroad. Tahun ke-12 Racing4 Autonews Awards Digelar di Bandung Mei 2025. Siapakah Best Racing and Rally Driver 2024?March 25, 2025
-
Hujan Badai Warnai Kejurda ROTR GT Radial Jangkar Biru Bandung. Trio Avi Luthfi Juara Umum. Kuartet Sylvia-Suzi Sidarto SA Juara WanitaMarch 17, 2025
Latest News
-
Team Rally Dewa United-MSRT Resmi Diluncurkan. Muli Saleh : Target Team Jadi Juara Nasional Musim 202517 April 2025 | 6:27
-
Fredi Rostiawan : Kejurnas Sprint Rally Kertajati Tetap Digelar Sesuai Rencana Awal, Tidak Berubah16 April 2025 | 0:19
-
Dikawal Rifat Sungkar, M Yassin Kosasih Tuntaskan Testing Mirage Proto Jelang Duel Group M Kejurnas Sprint Rally 202514 April 2025 | 6:32
-
M Yassin Kosasih Telah Mengemban Tugas Baru. Tetap Tekad All-Out Dengan Performa Baru di Kejurnas Sprint Rally, Balap Mobil dan Speed Offroad 202527 March 2025 | 23:35
-
Ada Panggung Speed Offroad. Tahun ke-12 Racing4 Autonews Awards Digelar di Bandung Mei 2025. Siapakah Best Racing and Rally Driver 2024?25 March 2025 | 16:18