Andi Firdaus Ragu Breaking Point, Asrul Mubin Aspal Sangat Licin - Brands and Paddocks - Racing 4 Autonews | 4W Motorsport News

Andi Firdaus Ragu Breaking Point, Asrul Mubin Aspal Sangat Licin

May 15, 2016 | Editor Sport

RACING4.NET - 15 Mei 2016 - 2 Pembalap RHU Autosport Makassar ANDI FIRDAUS dan ASRUL MUBIN yang tampil di balapan Honda Jazz Speed Challenge ISSOM-3 Sentul berhasil tempati podium usai lomba 15/05.  2 Pembalap yang dikenal juga sebagai peslalom nasional ini torehkan hasil lumayan bagus, Andi Firdaus (Daus) berada di posisi 4 Rising Star dan Asrul Mubin di posisi 3 Promotion.  Keduanya ternyata punya komen singkat yang sangat technical usai lalui balapan.


BACA : HASIL LOMBA ISSOM-3 2016


"Saya agak ragu dengan breaking point di beberapa tikungan, karena belum temukan setingan suspensi yang pas di balapan kali ini, bahkan di ITCC saya sempat masuk ke gravel S-Kecil...", ujar Andi Firdaus.  Sementara Asrul Mubin yang terus mampu berada di podium promotion juga menyampaikan bahwa aspal sirkuit kali ini sangat licin dan cukup abrasif terhadap ban.  "Licin banget, bahkan ada beberapa insiden saat kualifikasi, syukurlah semua bisa lalui balapan.  Balapan tetap seru dan kita senang membawa bendera RHU Autosport Makassar di musim ini.  Masih ada 3 putaran balapan lagi, semoga hasilnya bisa terus membaik", jelas Asrul.