Archived
-
QTT ROTAX MAX CHALLENGE-5 SENTUL - JULIO PROST TERCEPAT SENIOR MAX - ALROY SS TERCEPAT DI JUNIOR MAX - DIDO ARMANDO KE-6 SENIOR MAX
October 06, 2012 | AdminRACING4.NET - Dari sesi kualifikasi QTT ROTAX MAX CHALLENGE-5 FINAL ROAD TO PORTUGAL yang berlangsung di Sirkuit Go-Kart Sentul Bogor, pegokart Kalbar JULIO PROST unggul tercepat dengan waktu 52.171 detik dan akan menempati grid terdepan Senior Max untuk balapan besok.
-
KEJURNAS SLALOM7 JOGJA - ON 1st HEAT - M HERMAWAN FASTEST KELAS F, RADITYA PA FASTEST KELAS A NASIONAL
October 06, 2012 | AdminRACING4.NET - Dari paruh lomba yang sedang berlangsung di Kejurnas Slalom Putaran-7 DSMCS yang digelar Track Stadion Mandala Krida Jogjakarta, peslalom andalan JMRT M HERMAWAN torehkan waktu 43.292 detik unggul tipis dari andalan team Toyota Indonesia DEMAS AGIL kelas F dengan torehan waktu 43.324 detik yang sempat unggul atas rival-rivalnya seperti Dika CH HRVRT, Adrianza Yunial JMRT.
-
RIFAT SUNGKAR - HARI KEDUA AKHIR SS-8 WRC FRANCE POSISI MASIH 40 BESAR
October 05, 2012 | AdminRACING4.NET - KaryaKU - STRASBOURG, Perancis, 5 Oktober 2012 Fastron World Rally Team menghadapi pertarungan yang semakin sengit di hari kedua Rally Perancis. Setelah di hari pertama menempati posisi 32 di klasmen umum, Rifat Sungkar sampai dengan paruh pertama hari kedua, harus turun peringkat ke posisi 43 dari 71 pereli. Menjelang akhir SS ke-8 hari kedua ini Rifat sementara di POSISI 38 .
Diawali dengan menjalani SS2 Hohlandsbourg-Firstplan 1 dengan panjang lintasan sejauh 28,67 km, Rifat berhasil mencatat waktu 17 menit 27 detik. Di special stage ini, sebagian dari lintasannya adalah lintasan aspal kering dan sebagian lagi lembab. Beruntung Fastron World Rally Team sudah memiliki setingan mobil yang sesuai dengan keadaan ini. Di SS3 Valee de Munster 1, seluruh peserta Rallye de France harus melewati lintasan yang melalui perkebunan anggur dan juga hutan dengan tikungan yang berlumpur. Selanjutnya, SS4 Soultzeren-Pays Welche 1 sepanjang 19,93 km, merupakan lintasan yang baru dipergunakan tahun ini, dengan banyak tanjakan di bagian awal, dan turunan di bagian akhir. Fastron World Rally Team berhasil menyelesaikan SS3 dan SS4 dengan catatan waktu 13 menit 6,1 detik dan 11 menit 19,28 detik.
-
RIZAL SUNGKAR, "SEMOGA BESOK AMAN SESUAI RENCANA..." - ENDRUE FASA,"HARUS ENJOY SAJA...". Klik Pdf Starting List
October 05, 2012 | AdminRACING4.NET - CEREMONIAL RALLY MEDAN - Kejurnas Speed Rally Putaran-3 RALLY MEDAN 2012 telah memasuki sesi ceremonial start di Kawasan Lapangan Merdeka Kota Medan. Kali ini tercatat 21 Mobil menjadi Starter di putaran-3. Subhan Aksa/Hade Mboi dari FBRT Sport dengan Mitsubishi Evo X akan menjajal pertama kali SS di Rally kali ini dengan nomor start 1 disusul oleh rival terdekatnya di musim rally tahun ini Rizal Sungkar/Endrue Fasa dari Prima XP Advan Rally Team dengan Subaru N12 serta Akbar Hadiyanto/Arianto Syarief juga dari FBRT Sport dengan Mitsubishi Evo X menggunakan nomor lambung 3. Lepas dari Cermonial Start seluruh Perally dan Team Official menuju Service park Rambong Sialang untuk mempersiapkan pertarungan adu cepat di special stage mulai Sabtu (06/10).
start list day 1 rally medan.pdf
-
SUBHAN AKSA - PE-ER SULIT DI RALLY MEDAN
October 05, 2012 | AdminRACING4.NET - Denniscomm - Medan 5 Oktober, Pre Cremonial Start Selain pasangan Subhan/Hade, tim Bosowa Rally Team juga menurunkan pasangan Akbar Hadianto/Arianto Syarief yang juga merupakan pereli papan atas nasional. Strateginya adalah menyiapkan kedua pasangan FBRT ini finis 1- 2 di akhir lomba. Jika itu terwujud, defisit poin dengan Rizal bisa terpangkas signifikan dan pertarungan di seri pamungkas nanti jadi lebih tajam. Meski sudah berprestasi mumpuni di ajang FIA 2012 Production World Rally Championship (PWRC) dengan posisi 5 Besar dunia, Subhan Aksa mengaku tak akan menganggap enteng seri ketiga Kejuaraan Nasional Reli Mobil di Medan/Sumatra Utara, Jumat (5/10) Minggu (7/10).
-
RIO SB, HONDA RACING - BALAP DAN DRIFT SAMA-SAMA MENGGEBU
October 05, 2012 | AdminRACING4.NET - Berbincang singkat dengan RIO SB salah seorang drifter utama Team Drift GT Radial Top1 yang juga seorang Pembalap aktif di ajang ISOM Sentul dengan balapan Honda Jazz Speed Challenge-nya ternyata sangat menarik. Ditanya tentang bagaimana perbedaan menikmati balapan atau drifting, Rio menjawab dengan simpel dan rileks, "Drift itu deg-degannya setiap mau drift-tandem, kalo balap sih sama seperti pembalap lain hanya saat start saja". Ditambahkan oleh partner balap 1 team dengan Alvin Bahar ini untuk prestasi balapan di 2012 cukup lumayan. "Di balapan Jazz sementara ke-4 dan ISP di posisi ke-6", papar sosok yang lebih dikenal di ajang Drift ini.
-
RIFAT SUNGKAR DI POSISI 32 SUPER SS1 STRASBOURG, WRC PERANCIS (4-7/10)
October 04, 2012 | AdminRACING4.NET - KaryaKU - WRC FRANCE - Baru beberapa jam berlalu dimulainya WRC PERANCIS melalui Ceremonial Start yang meriah di kawasan kota Strasbourg dan langsung memasuki SS1 Super SS Strasbourg. Di SS1 pembuka sepanjang 3,63 km ini Rifat Sungkar berhasil finish di posisi ke-32 dari 71 Starter Dunia dengan catatan waktu 3 menit 4,6 detik terpaut 19,9 detik dari perally Citroen T Neuville. Start yang cukup mumpuni untuk memulai keikutsertaan pertama kali trek aspal WRC Perancis tahun ini.
-
ENTRY LIST RALLY MEDAN 5-7 OKTOBER 2012 klik PdF to Download
October 04, 2012 | AdminRACING4.NET - ENTRY LIST (04/10) RALLY MEDAN 05-07 OKTOBER 2012
entry list kejurnas medan rally put. iii 2012.pdf
-
KEJURNAS TIME RALLY IV JAWA BARAT
October 04, 2012 | AdminRACING4.NET - Atas Rekomendasi PP IMI dan Pengprov IMI JABAR secara Formil memastikan Kejurnas Time Rally IV Jawa Barat siap digelar 12-14 Oktober 2012 oleh OC dan RC dibawah bendera klub anggota IMI Jabar, SWASTI MUDA AUTOSPORT. Seperti yang dijelaskan oleh Andi Bamba mantan Juara Nasional Time Rally era 90-an yang bertindak sebagai punggawa event bahwa kejurnas time rally kali ini didukung oleh Pemprov Jawa Barat dan Asosiasi Time Rally Indonesia dan diberi tajuk PIALA GUBERNUR JABAR - KEJURNAS REPUBLIKA TIME RALLY IV 2012. "Kabar tentang digelarnya event ini memang sudah sejak tahun lalu, namun karena ada kendala teknis persiapannya menjadi sangat dekat. Untunglah semua pihak mendukung suksesnya event ini", papar Andi Bamba.
-
HRVRT SLALOM TEAM - SIAP MENEKAN TEAM LAWAN DI JOGJA
October 04, 2012 | AdminRACING4.NET - Salah satu team papan atas Slalom Nasional ini selalu konsisten dengan strategi menekan hingga akhir lomba bahkan terus meninggalkan lawan saat memimpin lomba. HRVRT Slalom Team dengan formasi DIKA CH yang memimpin klasemen nasional perorangan saat ini, H. RIHAN yang juga Pemilik Team, H. RIZKY PRAYOGA dan ZAINUL ARIFIN ini akan bertekad kembali tampil solid dalam pertarungan gengsi antar team di DSMCS Putaran-7 Jogjakarta (06/10) weekend. Team yang kini berbasis di Jakarta ini selalu membuat target juara di tiap putaran nasional. push till the limit...
Hilite News
-
Kejurnas Sprint Rally Putaran 1 Kertajati Batal Digelar. M Yassin Kosasih : Fatal Tanpa Plan B. Kita Satukan Saja Dengan Putaran 2 di Jabar NantiApril 19, 2025
-
Team Rally Dewa United-MSRT Resmi Diluncurkan. Muli Saleh : Target Team Jadi Juara Nasional Musim 2025April 17, 2025
-
Fredi Rostiawan : Kejurnas Sprint Rally Kertajati Tetap Digelar Sesuai Rencana Awal, Tidak BerubahApril 16, 2025
-
M Yassin Kosasih Telah Mengemban Tugas Baru. Tetap Tekad All-Out Dengan Performa Baru di Kejurnas Sprint Rally, Balap Mobil dan Speed Offroad 2025March 27, 2025
-
Ada Panggung Speed Offroad. Tahun ke-12 Racing4 Autonews Awards Digelar di Bandung Mei 2025. Siapakah Best Racing and Rally Driver 2024?March 25, 2025
Latest News
-
Kejurnas Sprint Rally Putaran 1 Kertajati Batal Digelar. M Yassin Kosasih : Fatal Tanpa Plan B. Kita Satukan Saja Dengan Putaran 2 di Jabar Nanti19 April 2025 | 16:04
-
Team Rally Dewa United-MSRT Resmi Diluncurkan. Muli Saleh : Target Team Jadi Juara Nasional Musim 202517 April 2025 | 6:27
-
Fredi Rostiawan : Kejurnas Sprint Rally Kertajati Tetap Digelar Sesuai Rencana Awal, Tidak Berubah16 April 2025 | 0:19
-
Dikawal Rifat Sungkar, M Yassin Kosasih Tuntaskan Testing Mirage Proto Jelang Duel Group M Kejurnas Sprint Rally 202514 April 2025 | 6:32
-
M Yassin Kosasih Telah Mengemban Tugas Baru. Tetap Tekad All-Out Dengan Performa Baru di Kejurnas Sprint Rally, Balap Mobil dan Speed Offroad 202527 March 2025 | 23:35