Komunitas Gymkhana dan Balap Mobil Kembali Memburu Ban GT Radial Champiro SX2 2018

RACING4.NET - 02 September 2018 - Bandung - Diperkenalkan di ajang kejurnas gymkhana di Jogjakarta Juni lalu dan membuat gebrakan heboh dengan performanya yang mampu mempertajam waktu balapan secara signifikan di ajang Night Race ISSOM putaran 4 membuat ban performa tinggi lansiran 2018 varian GT RADIAL CHAMPIRO SX2 kini diburu dan diminati oleh beberapa komunitas balap mobil dan beberapa komunitas peslalom Jawa Barat berkelas di ajang gymkhana nasional.
Ban performa kompetisi dengan konsentrasi ekspor dengan kode varian V82 ini memang dibuat terbatas sehingga beberapa komunitas motorsport kembali melirik dan menaruh minat yang tinggi dengan mulai memesan untuk digunakan di putaran kejurnas khususnya di balap mobil dan gymkhana.
Bekerjasama dengan pabrikan dan Distributor GT Radial untuk Jawa Barat, Media Racing4 Autonews adalah salah satu mitra GT Radial yang diserbu oleh komunitas di Jawa Barat untuk mendapatkan dan menyiapkan varian ban kualitas tinggi lansiran PT Gajah Tunggal Tbk ini. Jumlah yang signifikan namun tetap tersedia dengan terbatas telah tercatat sebagai pesanan resmi dan siap terjual.
"Tersisa tidak banyak lagi untuk ban GT Radial Champiro SX2 ukuran 195/50/R15 V82 tahun lansiran 2018. Para pembalap mobil ISSOM dan beberapa peslalom papan atas dari Bandung dan Jawa Barat yang paham betul keunggulan tipe ban balap kualitas ekspor ini sudah melakukan pesanan resmi, dan tetap tersedia terbatas. Pekan depan akan mulai terdistribusikan atau diambil oleh para pembalap", ungkap Edwyn Tedja dari Racing4 Autonews
"Racing4 Autonews selaku mitra dari GT Radial telah memberikan harga khusus untuk ban balap performa tinggi yang satu ini bagi komunitas. Komunitas balap dipersilakan memilih saja. Menurut kami untuk menjadi cepat di arena balap memang perlu mendongkrak banyak hal teknis, ban dengan kualitas tinggi adalah salah satunya, selain mengandalkan skill secara umum", pungkas Edwyn
Related Article
-
Dikawal Rifat Sungkar, M Yassin Kosasih Tuntaskan Testing Mirage Proto Jelang Duel Group M Kejurnas Sprint Rally 2025April 14, 2025
-
Dari Rally dan Balap Sentul ke Kejurnas Speed Offroad. Gunakan Renault Duster, Andy Surya Santosa Langsung Juara Group G3 di Putaran PertamaJanuary 29, 2025
-
Ali Nurdin : Komisi Speed Offroad IMI Jabar Bangga dan Apresiasi Sukses Kejurnas Speed Offroad 2025January 28, 2025
-
Mengenang Punggawa IMI JABAR HR Bambang Suryadi, Klub SPEED DRIVER Gelar DRAG RACE & DRAG BIKE Competition di Meikarta CircuitJanuary 22, 2025
Hilite News
-
Team Rally Dewa United-MSRT Resmi Diluncurkan. Muli Saleh : Target Team Jadi Juara Nasional Musim 2025April 17, 2025
-
Fredi Rostiawan : Kejurnas Sprint Rally Kertajati Tetap Digelar Sesuai Rencana Awal, Tidak BerubahApril 16, 2025
-
M Yassin Kosasih Telah Mengemban Tugas Baru. Tetap Tekad All-Out Dengan Performa Baru di Kejurnas Sprint Rally, Balap Mobil dan Speed Offroad 2025March 27, 2025
-
Ada Panggung Speed Offroad. Tahun ke-12 Racing4 Autonews Awards Digelar di Bandung Mei 2025. Siapakah Best Racing and Rally Driver 2024?March 25, 2025
-
Hujan Badai Warnai Kejurda ROTR GT Radial Jangkar Biru Bandung. Trio Avi Luthfi Juara Umum. Kuartet Sylvia-Suzi Sidarto SA Juara WanitaMarch 17, 2025
Latest News
-
Team Rally Dewa United-MSRT Resmi Diluncurkan. Muli Saleh : Target Team Jadi Juara Nasional Musim 202517 April 2025 | 6:27
-
Fredi Rostiawan : Kejurnas Sprint Rally Kertajati Tetap Digelar Sesuai Rencana Awal, Tidak Berubah16 April 2025 | 0:19
-
Dikawal Rifat Sungkar, M Yassin Kosasih Tuntaskan Testing Mirage Proto Jelang Duel Group M Kejurnas Sprint Rally 202514 April 2025 | 6:32
-
M Yassin Kosasih Telah Mengemban Tugas Baru. Tetap Tekad All-Out Dengan Performa Baru di Kejurnas Sprint Rally, Balap Mobil dan Speed Offroad 202527 March 2025 | 23:35
-
Ada Panggung Speed Offroad. Tahun ke-12 Racing4 Autonews Awards Digelar di Bandung Mei 2025. Siapakah Best Racing and Rally Driver 2024?25 March 2025 | 16:18