Jaga Kans Juara Nasional, Protectsport DIY Raih Podium Team di Kejurnas Time Rally KALSEL. Trio Surya Haksara Juara Overall - Racing Teams - Racing 4 Autonews | 4W Motorsport News

Jaga Kans Juara Nasional, Protectsport DIY Raih Podium Team di Kejurnas Time Rally KALSEL. Trio Surya Haksara Juara Overall

October 09, 2023 | Editor Sport

RACING4.NET - 09 Oktober 2023 - Kalsel - Kejurnas Time Rally Kalimantan Selatan yang digelar weekend 07-08 Oktober 2023 telah berakhir.  Event kejurnas rally ketepatan waktu jelang putaran akhir di Jawa Barat Nopember mendatang ini hanya diikuti oleh 21 mobil yang mayoritas adalah seeded-seeded nasional yang tengah bertarung memperebutkan posisi 3 besar nasional di akhir musim 2023.


Kejurnas yang memperlombakan route di kawasan Banua, Banjarbaru dan Banjarmasin ini menyajikan pertarungan seru yang dikemas dalam 4 trayek route yang dimulai di Hotel Aston Banua dan Batalyon Infanteri 623 di Sungai Ulin pada etape pertama serta kembali dimulai dari Aston Banua dan berlanjut dari Bukit Batu Banjar di hari terakhir 08/10.


Walau diikuti oleh sedikit peserta di putaran kali ini, namun tetap menyajikan pertarungan yang seru, bahkan di hari pertama gebrakan skuad wanita Monica Santoso dkk dari Jawa Tengah yang sempat memimpin dengan perolehan angka hukuman terkecil dari belasan skuad nasional lainnya.


Yang menjadi catatan adalah performa telat panas yang ditampilkan oleh team PROTECTSPORT YOGYAKARTA yang beraksi dalam 2 team.  PROTECT SPORT RALLY TEAM dengan formasi skuad trio Dr Surya Haksara, trio Gustapriya dan trio Lanang sempat tercecer di hari pertama karena terjebak dalam permainan route yang dikemas team RC.  Namun team juara nasional 2022 ini bangkit dan mampu membalikkan keadaan, khususnya performa skuad trio Dr Surya Haksara - Dr Satrya dan Bengky Marpaung mampu menorehkan angka hukuman minimal dan akhirnya secara total angka hukuman menjadi yang terkecil selama 2 hari lomba dan dinobatkan menjadi juara di putaran nasional kali ini.


Sukses team Protectsport DIY ini tidak hanya itu 5 skuad lainnya juga mampu menempatkan diri di 10 besar overall kejuraan umum.  Trio Gustapriya sang punggawa utama team yang kali ini didampingi Dani Faisal dan Aries CA akhirnya bertengger di posisi 7 setelah hari pertama terlempar dari 10 besar.  Diikuti oleh skuad team ini yang sempat juara di 2 putaran sebelumnya yaitu trio Lanang/Adi Surya/Taufik dari Kaltim.


Lebih luar biasa lagi penampilan skuad seeded B Protectsport Jogja Rally Team yang mampu menempatkan diri di posisi 5 dan 6 yaitu trio Kriswana/Guntur/Rizky dan trio Hartono/Satria Wardhana/Abirama sekaligus jadi runner-up dan juara 3 serta 4 seeded B di bawah trio senior dari Jakarta Jeffey JP dkk yang menempati posisi 4 dan sebagai juara seeded B.


Nasib kurang beruntung hanya ditorehkan oleh trio Lambang Tri Kuncoro/Cailendra/Sri Lestari.  Tampil sedikit kerja keras di hari pertama, trio Protectsport Jogja Rally Team ini akhirnya mampu masuk 10 besar namun masih bisa meraih posisi 5 Seeded B.


Kesimpulannya, team asal Yogyakarta ini tetap memborong podium 10 besar overall kejuaraan umum Kejurnas Time Rally Kalimantan Selatan 2023.  Jika saja team ini mampu menjadi yang terbaik di kategori team di kejurnas Kalsel, maka sudah dipastikan mempertahankan tahta juara nasional team.


Pertarungan team ini untuk menjadi juara nasional masih harus ditentukan di Kejurnas Time Rally Jawa Barat nanti dan apakah mampu atau tidak berduel dan menaklukan team DMO Garage yang kali ini mampu merebut podium 2 dan 3 overall melalui trio Suryo Putranto dan trio Gerry Rosanto.  Dalam time rally semua bisa saja terjadi.


Selamat atas raihan podium-podium hingga putaran Kalimantan Selatan