GT-Racing4 Motorsport Dukung YR2 Rally Team di Musim 2017 - Racing Teams - Racing 4 Autonews | 4W Motorsport News

GT-Racing4 Motorsport Dukung YR2 Rally Team di Musim 2017

January 16, 2017 | Editor Sport

RACING4.NET - 16 Januari 2017 - Team yang bermarkas di Surabaya yang digawangi perally nasional Boudewijn Satrianegara dkk ini dikabarkan telah ikut disupport dari salah satu manajemen rally yang berpusat di headquarter media nasional Racing4 Autonews Bandung GT-RACING4 MOTORSPORT yang membawa brand GT RADIAL 16/01.  Inilah team yang diknal solid dengan kebersamaan dan kesetaraan menjalani hobby yaitu YR2 RALLY TEAM SURABAYA.


Team yang berformasikan hingga saat ini untuk tampil di Group FWD/GR2 Nasional adalah terdiri dari Boudewijn Satrianegara dan Nova Sadewa dengan mobil Timor Fabiola andalannya lalu Dimas Adam dan navigator belia GT Radial Zinedine Doohan serta Alphard Reza, dua perally lainnya ini menggunakan tunggangan Honda Jazz dan Suzuki SX4.


BACA JUGA :  YR2 RALLY TEAM SERIUS HADAPI KEJURNAS RALLY


"Kami memang telah ada kesepakatan dengan manajemen GT-Racing4 Motorsport di musim ini dimana ada navigator baru Zinedine Doohan asal Bandung yang turut memperkuat formasi di 2017.  Untuk speed rally dan sprint rally di Sei Merah Sumatera Utara kami tengah melakukan konsolidasi internal dan bersiap untuk pertama kalinya team kami menjajal di sana.  Kami mengapresiasi dukungan yang diberikan kepada team kami di tahun 2017.  Untuk Team Service kami akan coba bekerjasama dengan SWM Motorsport yang menggawangi GT Radial Rally Team juga...", tutur Boudewijn yang akrab disapa Boy yang juga seorang promotor dan organizer event 86 Production Surabaya.