Terhenti di Balapan yang Krusial, Demas Agil Gagal Raih Gelar Nasional 2018

RACING4.NET - 05 Nopember 2018 - Jakarta - pic from Demas Agil - "Pada dasarnya semua hal bisa terjadi dalam balapan, kita tidak bisa memprediksinya. Electrical problem kembali dialami tapi kini oleh saya jelang akhir balapan penting kemarin. Sebenarnya mirip seperti yang dialami Haridarma di putaran pertama awal musim. Mungkin musim balap mobil atau gymkhana 2018 bukan lagi tahun untuk saya untuk meraih gelar nasional. Saya sudah tutup buku untuk perebutan gelar musim ini yang hingga 4 tahun terakhir selalu saya miliki", ungkap Demas Agil TTI saat berbincang usai balapan kejurnas ITCC 1600 max Minggu 04/11.
Demas Agil dari Toyota Team Indonesia gagal finish jelang akhir lomba karena problem electrical. Demas Agil sendiri memulai lomba dari pole position dan terus mencoba bertarung sebisa yang dilakukan. Bahkan seperti yang diakui Haridarma rekan setimnya, Demas sempat memberikan jalan untuknya untuk mendekati Alvin Bahar yang juga bertarung dengan cepat dan tengah memimpin lomba. Mobil alami masalah teknis dan terhenti serta akhirnya memupuskan harapan Demas Agil untuk meraih hasil baik di kancah motorsport 2018. Balapan 04/11 akhirnya dimenangkan Alvin Bahar dari Honda Racing dan Haridarma Manoppo TTI berada di posisi kedua.
BACA NIH : TTI SUDAH CEPAT, ALVIN BAHAR LEBIH CEPAT DI BALAPAN KEMARIN
"Mari nanti kita coba lagi untuk meraihnya di musim balapan yang saya ikuti di musim 2019. Saya akan tuntaskan dulu semua yang harus saya lakukan di arena motorsport hingga akhir musim 2018 dan saya ucapkan terima kasih untuk semua pihak yang mendukung perjalanan saya, tetap semangat ke depan", tambah Demas
Segala aksi dan performa profesional seorang rockstar muda motorsport Indonesia pasti jadi panutan bagi semua pengamat dan penggila motorsport nasional. Aksinya selalu dinanti di semua arena balapan dan memperlihatkan betapa tampil cepat adalah penting walau para rival perlu kerja keras untuk menumbangkannya. Julukan Rockstar Motorsport Indonesia akan selalu melekat kepadanya, dialah Demas Agil Ramadani. Bara api speed and wining sudah disiapkannya untuk musim 2019.
Related Article
-
Duel Para Juara Nasional Group Sprint Rally 2025 Meriahkan Final Kejurnas Sprint Rally dan Speed Offroad CikembarNovember 05, 2025 -
Dewa United MSRT-A Team Jawara Kejurnas Sprint Rally Put 1-4. Ryan Nirwan RC2 Tumbangkan Putra Rizky RC1. H Dirman Tembus 5 Besar.September 29, 2025 -
Gelar Fun Rally Wisata dan Kejurda Time Rally, DCab Chapter Sukabumi Tawarkan Sensasi Touring Geopark CiletuhSeptember 21, 2025 -
Marcus Amand Juara Putaran 11 di Mandalika, Dylan Pereira Kunci Gelar Juara Porsche Carrera Cup Asia 2025August 25, 2025
Hilite News
-
Duel Para Juara Nasional Group Sprint Rally 2025 Meriahkan Final Kejurnas Sprint Rally dan Speed Offroad CikembarNovember 05, 2025 -
Dewa United MSRT-A Team Jawara Kejurnas Sprint Rally Put 1-4. Ryan Nirwan RC2 Tumbangkan Putra Rizky RC1. H Dirman Tembus 5 Besar.September 29, 2025 -
Gelar Fun Rally Wisata dan Kejurda Time Rally, DCab Chapter Sukabumi Tawarkan Sensasi Touring Geopark CiletuhSeptember 21, 2025 -
Sah! Moreno Jadi Ketum IMI Yang Baru. Bamsoet : IMI Perlu Darah Muda, Bukan Daun MudaSeptember 20, 2025 -
Trio Wildan Mukhlisin dan X-Side Rally Team Mendominasi Kejurda HIPMI Bandung RallySeptember 14, 2025
Latest News
-
Problem Gearbox Gagalkan Ambisi Maksimal EDDY WS SIDS Rally Team di Kejurnas Cikembar09 November 2025 | 13:20
-
Duel Para Juara Nasional Group Sprint Rally 2025 Meriahkan Final Kejurnas Sprint Rally dan Speed Offroad Cikembar05 November 2025 | 5:37
-
Dewa United MSRT-A Team Jawara Kejurnas Sprint Rally Put 1-4. Ryan Nirwan RC2 Tumbangkan Putra Rizky RC1. H Dirman Tembus 5 Besar.29 September 2025 | 6:05
-
Hadapi Kejurnas Sprint Put 1 dan 4, Skuad Papan Atas BHD Jhonlin Racing Team Siap Duel Neraka RC2, RC3 dan RC424 September 2025 | 19:57
-
Gelar Fun Rally Wisata dan Kejurda Time Rally, DCab Chapter Sukabumi Tawarkan Sensasi Touring Geopark Ciletuh21 September 2025 | 5:50





