Kopdar Akbar Komunitas Mazda di Rally Ramadhan On The Road Bandung 2019

RACING4.NET - 10 Mei 2019 - Bandung - Sepekan jelang helatan tahunan yang digelar media Racing4 Autonews yaitu Rally Kota RAMADHAN ON THE ROAD yang akan berpusat di Germ Cafe Jl Cilaki 43 kawasan Gedung Sate Bandung Sabtu 18 Mei 2019 dipastikan kembali seru dan meriah diramaikan oleh partisipasi beberapa klub mobil Bandung.
Bahkan sepekan menjelang event ini juga telah dipastikan dimeriahkan oleh gelar KOPDAR AKBAR dari 2 Komunitas Mobil Mazda Bandung yaitu seabreg member Mazda UC1400 Community dan Mazda Bandung Society (MBS). Kedua komunitas ini akan melengkapi kehadiran time rallyers Jawa Barat dari kalangan klub mobil lainnya yang akan tampil di kategori City Adventure yang berbarengan dengan ajang IMI Jabar Kejurda Time Rally putaran 2.
Ramadhan On The Road (ROTR) yang telah memasuki tahun ke-7 ini tetap didukung oleh pabrikan ban GT Radial dan beberapa pendukung lainnya termasuk Radio OZ 103.1 FM yang merupakan radio yang mempopulerkan rally Ramadhan sejak era tahun 90-an dan selalu meraih animo penggemar otomotif Bandung di jaman-nya.
"Kami terus menghimpun anggota kami untuk terus menambah Entry List keikutsertaan di event ini, bahkan kami mencanangkan sebagai salah satu event penting bagi komunitas kami di tahun ini", ungkap Herman Adem sang ketua UC1400 Community didampingi oleh Billy Rahmat senior dan juga founder komunitas ini.
Tidak hanya UC1400 Community, komunitas Mazda Bandung Society juga telah memastikan ikut serta dengan menurunkan wakil-wakilnya termasuk pengurusnya untuk hadir di ajang city adventure sekaligus silaturahmi Kopdar Akbar Mazda di Bandung. "Acara yang pasti seru dan selain berbuka puasa bersama tentu nuansa silaturahmi dan kopdar di bulan Ramadhan juga jadi hal yang menarik bagi komunitas kami, apalagi acara puncaknya adalah Rally Kota Malam Hari. Serunya mencari Pos Rally", ujar Ekha, salah satu punggawa komunitas Mazda Bandung Society.
Sementara IMI Jawa Barat sebagai regulator Kejurda Time Rally melalui Fredi Rostiawan juga berharap acara yang simple dan padat seperti ini agar terus bisa berkesinambungan di masa mendatang.
"Belasan perally dari berbagai daerah juga telah memastikan tampil di Ramadhan On The Road 2019 yang juga ada status kejurda putaran 2-nya tahun ini. IMI Jabar tentu menyambut dengan gembira animo komunitas klub2 mobil untuk selalu tampil dan meramaikan acara rally yang digelar selepas buka puasa bersama dan akan berakhir menjelang tengah malam. Kebersamaan menjadi tujuan utama acara ini bagi sesama pehobi mobil di Bandung dan Jawa Barat", ucap Fredi Rostiawan Kabid Olah Raga Mobil IMI Jabar kepada Racing4.
Related Article
-
Duel Para Juara Nasional Group Sprint Rally 2025 Meriahkan Final Kejurnas Sprint Rally dan Speed Offroad CikembarNovember 05, 2025 -
Dewa United MSRT-A Team Jawara Kejurnas Sprint Rally Put 1-4. Ryan Nirwan RC2 Tumbangkan Putra Rizky RC1. H Dirman Tembus 5 Besar.September 29, 2025 -
Gelar Fun Rally Wisata dan Kejurda Time Rally, DCab Chapter Sukabumi Tawarkan Sensasi Touring Geopark CiletuhSeptember 21, 2025 -
Marcus Amand Juara Putaran 11 di Mandalika, Dylan Pereira Kunci Gelar Juara Porsche Carrera Cup Asia 2025August 25, 2025
Hilite News
-
Duel Para Juara Nasional Group Sprint Rally 2025 Meriahkan Final Kejurnas Sprint Rally dan Speed Offroad CikembarNovember 05, 2025 -
Dewa United MSRT-A Team Jawara Kejurnas Sprint Rally Put 1-4. Ryan Nirwan RC2 Tumbangkan Putra Rizky RC1. H Dirman Tembus 5 Besar.September 29, 2025 -
Gelar Fun Rally Wisata dan Kejurda Time Rally, DCab Chapter Sukabumi Tawarkan Sensasi Touring Geopark CiletuhSeptember 21, 2025 -
Sah! Moreno Jadi Ketum IMI Yang Baru. Bamsoet : IMI Perlu Darah Muda, Bukan Daun MudaSeptember 20, 2025 -
Trio Wildan Mukhlisin dan X-Side Rally Team Mendominasi Kejurda HIPMI Bandung RallySeptember 14, 2025
Latest News
-
Problem Gearbox Gagalkan Ambisi Maksimal EDDY WS SIDS Rally Team di Kejurnas Cikembar09 November 2025 | 13:20
-
Duel Para Juara Nasional Group Sprint Rally 2025 Meriahkan Final Kejurnas Sprint Rally dan Speed Offroad Cikembar05 November 2025 | 5:37
-
Dewa United MSRT-A Team Jawara Kejurnas Sprint Rally Put 1-4. Ryan Nirwan RC2 Tumbangkan Putra Rizky RC1. H Dirman Tembus 5 Besar.29 September 2025 | 6:05
-
Hadapi Kejurnas Sprint Put 1 dan 4, Skuad Papan Atas BHD Jhonlin Racing Team Siap Duel Neraka RC2, RC3 dan RC424 September 2025 | 19:57
-
Gelar Fun Rally Wisata dan Kejurda Time Rally, DCab Chapter Sukabumi Tawarkan Sensasi Touring Geopark Ciletuh21 September 2025 | 5:50





