Duel Toyota FFA Team HTJRT dan TTI Bikin Cianjur Makin Membara

RACING4.NET - 13 September 2018 - Cianjur, Jabar - Beberapa kontingen team mulai berdatangan ke kabupaten Cianjur, kota tempat lokasi Sirkuit Pasir Hayam yang merupakan trek cepat Kejurnas MLD SPOT AUTO GYMKHANA putaran 4 weekend ini 15/09. Dikabarkan team-team Jawa Barat dan Jawa Tengah mulai merapat Kamis 13/09 ini, menyusul dari Jawa Timur, Bali dan Jogjakarta serta beberapa dari Jakarta. Cianjur pun siap membara di weekend ini. Motorsport aspal roda 4 nasional menyerbu kencang.
Event yang selalu didukung penuh oleh GT Radial, Toyota dan MLD Spot ini tentunya tetap menyajikan partai puncak alias group neraka kelas FWD FFA di ujung pertarungan tiap putarannya, termasuk di Cianjur. Lintasan yang clear dengan aspal layak lomba menjadikan kelas kejuaraan FFA menjadi tontonan yang tidak kalah seru karena hingga tengah musim ini hanya menyisakan 2 team papan atas nasional yang bertarung keras dan saling mengalahkan. Kedua team ini adalah Toyota Team Indonesia dan HTJRT Jogjakarta. Kedua team ini menggunakan besutan mobil FWD Toyota Etios dan Yaris dengan seabreg teknologi modifikasi yang menjadikannya sangat kencang di lintasan.
HTJRT dengan andalannya seperti Adrian Septianto dan Herdiko unggul dan memenangkan pertarungan di putaran 3 di Jogja Juni lalu. Di final Heat team ini menumbangkan dominasi TTI di kelas FFA lewat pertarungan sangat ketat dan berimbang hingga seperseratus detik. Bukti bahwa kedua team ini memang tengah unggul di lintasan FFA musim ini.
"HTJRT memang sedang bagus saat tampil di Jogjakarta waktu itu, tapi TTI juga tetap siap untuk terus bertarung ketat di putaran selanjutnya. Kita lihat siapa yang lebih cepat nantinya", ujar Adrianza Yunial, salah satu andalan TTI yang didukung oleh TRD dan GT Radial. Selain Adrianza Yunial, TTI masih mengandalkan juga Anjasara Wahyu, Demas Agil dan Alinka Hardianti di duel Cianjur weekend ini.
Luas lintasan dan kemasan lintasan gymkhana yang dibuat selintas mirip dengan Jogjakarta menjadikan pancingan yang seru jika para pengamat slalom khususnya di Jawa Barat ingin melihat kecepatan dari dua team papan atas ini. Namun kota Cianjur yang kini kerap dilanda hujan lebat juga akan jadi tantangan tersendiri bagi mereka dan bagi semua pegymkhana yang tampil d sirkuit Pasir Hayam. Aspal halus bisa sangat licin jika disambar oleh guyuran hujan. Setingan suspensi dan kaki-kaki serta pilihan ban yang tepat bisa jadi penentu kemenangan bagi yang berhak menang. Atau mungkin team papan atas dan team papan tengah lainnya akan membuat kejutan? See you at Round-4 Cianjur
Related Article
-
Duel Para Juara Nasional Group Sprint Rally 2025 Meriahkan Final Kejurnas Sprint Rally dan Speed Offroad CikembarNovember 05, 2025 -
Dewa United MSRT-A Team Jawara Kejurnas Sprint Rally Put 1-4. Ryan Nirwan RC2 Tumbangkan Putra Rizky RC1. H Dirman Tembus 5 Besar.September 29, 2025 -
Gelar Fun Rally Wisata dan Kejurda Time Rally, DCab Chapter Sukabumi Tawarkan Sensasi Touring Geopark CiletuhSeptember 21, 2025 -
Marcus Amand Juara Putaran 11 di Mandalika, Dylan Pereira Kunci Gelar Juara Porsche Carrera Cup Asia 2025August 25, 2025
Hilite News
-
Duel Para Juara Nasional Group Sprint Rally 2025 Meriahkan Final Kejurnas Sprint Rally dan Speed Offroad CikembarNovember 05, 2025 -
Dewa United MSRT-A Team Jawara Kejurnas Sprint Rally Put 1-4. Ryan Nirwan RC2 Tumbangkan Putra Rizky RC1. H Dirman Tembus 5 Besar.September 29, 2025 -
Gelar Fun Rally Wisata dan Kejurda Time Rally, DCab Chapter Sukabumi Tawarkan Sensasi Touring Geopark CiletuhSeptember 21, 2025 -
Sah! Moreno Jadi Ketum IMI Yang Baru. Bamsoet : IMI Perlu Darah Muda, Bukan Daun MudaSeptember 20, 2025 -
Trio Wildan Mukhlisin dan X-Side Rally Team Mendominasi Kejurda HIPMI Bandung RallySeptember 14, 2025
Latest News
-
Problem Gearbox Gagalkan Ambisi Maksimal EDDY WS SIDS Rally Team di Kejurnas Cikembar09 November 2025 | 13:20
-
Duel Para Juara Nasional Group Sprint Rally 2025 Meriahkan Final Kejurnas Sprint Rally dan Speed Offroad Cikembar05 November 2025 | 5:37
-
Dewa United MSRT-A Team Jawara Kejurnas Sprint Rally Put 1-4. Ryan Nirwan RC2 Tumbangkan Putra Rizky RC1. H Dirman Tembus 5 Besar.29 September 2025 | 6:05
-
Hadapi Kejurnas Sprint Put 1 dan 4, Skuad Papan Atas BHD Jhonlin Racing Team Siap Duel Neraka RC2, RC3 dan RC424 September 2025 | 19:57
-
Gelar Fun Rally Wisata dan Kejurda Time Rally, DCab Chapter Sukabumi Tawarkan Sensasi Touring Geopark Ciletuh21 September 2025 | 5:50





