Ban Premium Pecinta Mercedes-Benz dari GT Radial

RACING4.NET - GT RADIAL's BRAND RELEASE - Ban Premium Pecinta Mercedes-Benz dari GT Radial - Jakarta - 25 Juli 2014 - GT Radial sebagai ban produksi PT Gajah Tunggal yang menjadi kebanggaan Nasional telah diekspor ke lebih dari 80 negara di dunia. Ban asli buatan Indonesia ini memiliki kualitas yang mendunia sehingga dipercaya menjadi OEM dari beberapa pabrikan-pabrikan mobil berskala internasional seperti Suzuki, Toyota, Daihatsu, Proton, dan Mitsubishi.
Selain menjadi OEM, GT Radial juga bekerja sama dengan beberapa dealer resmi brand ternama seperti seperti Tunas Toyota, Tunas Daihatsu (Tunas Ridean Group) dan yang terbaru adalah dengan PT Mass Sarana Motorama (NV Mass).
Kerjasama GT Radial dengan NV Mass ini bertujuan untuk meningkatkan brand awareness GT Radial kepada para pemilik mobil Mercedes Benz selain itu juga untuk meningkatkan pelayanan yang baik kepada para customer NV Mass khususnya mengenai ban. Terlebih GT Radial memiliki ban premium yang sesuai dengan karakter mobil Mercedes Benz yang elegant dan sporty yaitu ban GT Radial Champiro HPY dan GT Radial Champiro HPY SUV, untuk kendaraan SUV.
GT Radial Champiro HPY merupakan ban ultra high performance yang menggabungkan pengendaraan dinamis dan penampilan sporty. Dengan daya cengkeram dan traksi yang prima, GT Radial Champiro HPY dapat meningkatkan performa mobil Mercedes Benz dengan sempurna. Hal ini dibuktikan pada beberapa Kejuaraan balap Mercedes Benz, dimana GT Radial dipercaya menjadi official tire pada kejuaraan tersebut.
Kami menggunakan kesempatan ini untuk menjalin kerjasama yang lebih baik dengan Mercedes Benz melalui salah satu dealer resmi mereka yaitu NV Mass Sudirman. Salah satu tujuan kami adalah meningkatkan brand awareness GT Radial di kalangan pengguna mobil Mercedes Benz dengan memperkenalkan salah satu ban premium kami yaitu GT Radial Champiro HPY. Nantinya, ban premium GT Radial akan digunakan pada display mobil Mercedes Benz di VIP Lounge NV Mass Sudirman. Kami harap kerjasama yang terjalin ini akan semakin erat dan dapat menguntungkan kedua belah pihak, ujar Leonard Gozali selaku Brand Manager GT Radial.
Sebelumnya GT Radial menjadi partner Mercedes Benz untuk beberapa event Mercedes Benz sebagai Official Tire, seperti Merdeces Benz Driving Experience tahun 2010 yang menggunakan ban GT Radial Champiro HPY, Mercedes-Benz Driving Experience G Class tahun 2011 dengan ban GT Radial Savero Komodo MT, Mercedes C Class Touring Championship tahun 2011 dengan ban GT Radial Champiro SX2 dan Mercedes C Coupe Touring Cup 2012-2013 dengan ban GT Radial Champiro SX2. Selain itu, GT Radial juga mendukung kejuaraan Golf Internasional yang diselenggarakan oleh Mercedes Benz sejak tahun 2013 hingga tahun ini. Diluar event-event tersebut, GT Radial mendukung penuh komunitas Mercedes Benz Club Indonesia dengan berbagai aktivitas yang diselenggarakannya.
Related Article
-
Debut di Kejurnas Rally Sumut 2025, M Yassin Kosasih Sabet 3 Besar Kelas Neraka M1. Ryan Nirwan TGRI Rebut Juara UmumJune 29, 2025
-
Ryan Nirwan TGRI Pimpin Hari Pertama Kejurnas Rally Put 2 Sumut. Kejutan, M Yassin Kosasih 3 Besar Sementara Kelas M1June 28, 2025
-
MLD SPOT Autokhana Kejurnas Slalom Surabaya 2025 : 3 Jawara Slalom Berbagi Podium Teratas. GT Radial Masih Jadi Ban AndalanJune 22, 2025
-
Hadapi Duel Neraka M1 Sprint Rally Semarang. M Yassin Kosasih : Saya Senang Ada Di Tengah Para Jawara Muda BerpengalamanMay 28, 2025
Hilite News
-
Problem Overheat Sejak Leg-1, EDDY WS SIDS Rally Team Mampu Bertahan di P4 Kelas F2 di Akhir Kejurnas Rally SUMUT 2025June 30, 2025
-
Debut di Kejurnas Rally Sumut 2025, M Yassin Kosasih Sabet 3 Besar Kelas Neraka M1. Ryan Nirwan TGRI Rebut Juara UmumJune 29, 2025
-
Ryan Nirwan TGRI Pimpin Hari Pertama Kejurnas Rally Put 2 Sumut. Kejutan, M Yassin Kosasih 3 Besar Sementara Kelas M1June 28, 2025
-
Shakedown Berlangsung Ketat. Usai Ceremonial Start, di Weekend Seluruh Perally Siap Melibas 10 SS Hi-Speed Kejurnas Rally di Sergai SumutJune 27, 2025
-
Sajian Seru 3 Group Neraka 10 SS Rambong Sialang di Kejurnas Speed Rally Sumatera Utara Putaran 2 2025June 25, 2025
Latest News
-
Problem Overheat Sejak Leg-1, EDDY WS SIDS Rally Team Mampu Bertahan di P4 Kelas F2 di Akhir Kejurnas Rally SUMUT 202530 June 2025 | 14:20
-
Debut di Kejurnas Rally Sumut 2025, M Yassin Kosasih Sabet 3 Besar Kelas Neraka M1. Ryan Nirwan TGRI Rebut Juara Umum29 June 2025 | 22:18
-
Ryan Nirwan TGRI Pimpin Hari Pertama Kejurnas Rally Put 2 Sumut. Kejutan, M Yassin Kosasih 3 Besar Sementara Kelas M128 June 2025 | 17:23
-
Shakedown Berlangsung Ketat. Usai Ceremonial Start, di Weekend Seluruh Perally Siap Melibas 10 SS Hi-Speed Kejurnas Rally di Sergai Sumut27 June 2025 | 13:50
-
Sajian Seru 3 Group Neraka 10 SS Rambong Sialang di Kejurnas Speed Rally Sumatera Utara Putaran 2 202525 June 2025 | 7:26