Team Rally MBNRT Siap Buat Kejutan Di Adu Cepat Speed Master - Archived - Racing 4 Autonews | 4W Motorsport News

Team Rally MBNRT Siap Buat Kejutan Di Adu Cepat Speed Master

January 30, 2014 | Admin

RACING4.NET - MBNRT Rally Team Bali - Speed Master Championship 2014 - 30 Januari 2014 - Satu lagi team dengan nama unik dan mewakili punggawa nya, MBNRT atau Made Bagus Nyoman Rally Team telah memastikan untuk tampil di 4 Special Stages yang tersaji di Speed Master Championship Putaran 1 Sirkuit Kalijati Subang.

Menyiapkan beberapa mobil rally diantaranya Corolla DX dan Mits EVO 9, team yang para perallynya bukan wajah baru di ajang sprint rally nasional ini tengah tinggal bersiap untuk berangkat menunaikan target prestasi yang tercepat di kategori dan kelasnya.

Formasi Team yang registered seperti yang dipaparkan oleh Ginanjar MP yang juga salah seorang anggota Team adalah

  1. INDIE FIANCOKO dan AGUS
  2. RONNY SETIAWAN dan AUDI CHRISTANTO
  3. ROBBY SANGER dan GINANJAR MP
  4. BOYKE INDRAJAYA dan ADE RAMADHAN

Jelas sudah nama-nama diatas adalah para perally yang cukup rajin mengikuti ajang-ajang sprint rally sebelumnya, baik dari sisi driver, apalagi dari sisi navigatornya. Semoga tetap solid dan sukses di lomba nanti. Gaspoll...