SUBHAN AKSA AKHIRNYA BERHASIL DI POSISI KE-3 HARI TERAKHIR 11/11, MERAH PUTIH IKUT BERKIBAR DI PWRC SPANYOL - Archived - Racing 4 Autonews | 4W Motorsport News

SUBHAN AKSA AKHIRNYA BERHASIL DI POSISI KE-3 HARI TERAKHIR 11/11, MERAH PUTIH IKUT BERKIBAR DI PWRC SPANYOL

November 11, 2012 | Admin


RACING4.NET - Deniscomm - Salou Spanyol 11/11 - Merah Putih ikut berkibar di pentas podium 3 besar PWRC dia ajang Kejuaraan Dunia Rally di Spanyol, WRC RACC de ESPANA yang berakhir beberapa jam yang lalu. SUBHAN AKSA dan BILL HAYES yang bernaung di bawah panji FIRNA BOSOWA RALLY TEAM INDONESIA akhirnya berhasil menjejakan target 3 besar di hari terakhir pasca 18 SS yang dilewati selama 4 hari.

"Posisi 3 yang sangat sulit dan mendebarkan untuk diraih. Betapa tidak, di awal memulai dengan sedikit lamban namun di hari ke-3 kami sempat di posisi-2, tetapi inilah Rally, selalu ada yang harus dihadapi. Kendala tiba-tiba datang di SS16 dan juga SS17. Kami harus mengalami pecah ban saat memimpin. That's Rallying. It's not over untill it's really over", jelas Subhan Aksa dihubungi via blackberry messenger sesaat setelah SS terakhir. "Kami sudah maksimal di laju musim rally dunia tahun ini, semoga lebih baik di tahun depan. Terima kasih tak terhingga untuk semua yang telah mendukung team kami. Kerja keras bersama yang luar biasa", papar Ubank.

Sementara PWRC Spanyol ini dimenangkan oleh rival Ubank, yaitu Bennito Guerra dari Mexico dan memastikan tahta jawara dunia PWRC 2012, disusul oleh Marcos Ligato yang sempat disalip oleh Ubank di 2 hari terakhir. Sukses untuk Subhan Aksa dan FBRT serta Penuh Bangga dari Warga Motorsport Rally Indonesia. Klasemen PWRC 2012 adalah berikut ini

KLASEMEN AKHIR PWRC 2012
1-Benito Guerra (Meksiko/Mitsubishi Lancer Evo X), 109 point
2-Marcos Sebastián Ligato (Argentina/Subaru Impreza WRX STI), 88
3-Valeriy Gorban (Ukraina/Mitsubishi Lancer Evo X), 85
4-Michal Kosciuszko (Polandia/Mitsubishi Lancer Evo X), 81
5-Subhan Aksa (Indonesia/Mitsubishi Lancer Evo X), 77
6-Nicolás Fuchs (Peru/Subaru Impreza WRX STI), 73
7-Ricardo Triviño (Meksiko/Subaru Impreza STR 12), 52
8-Louise Cook (Inggris/Ford Fiesta ST), 35