RIFAT TERCEPAT FFA 4 SILINDER, TB ADHI TERCEPAT 6 SILINDER DAN RIO TEGUH TERCEPAT 8 SILINDER DAN BEST OVER ALL DI KEJURNAS SPEED OFFROAD 1 LAMPUNG 07 APRIL 2013 - Archived - Racing 4 Autonews | 4W Motorsport News

RIFAT TERCEPAT FFA 4 SILINDER, TB ADHI TERCEPAT 6 SILINDER DAN RIO TEGUH TERCEPAT 8 SILINDER DAN BEST OVER ALL DI KEJURNAS SPEED OFFROAD 1 LAMPUNG 07 APRIL 2013

April 07, 2013 | Admin


RACING4.NET - RIFAT TERCEPAT FFA 4 SILINDER, TB ADHI TERCEPAT 6 SILINDER DAN RIO TEGUH TERCEPAT 8 SILINDER DAN BEST OVER ALL 3 DI KEJURNAS SPEED OFFROAD 1 LAMPUNG 07 APRIL 2013 - Rifat Sungkar yang berpasangan dengan Indra Prasetya berhasil dalam debut pertamanya di ajang Kejurnas Speed Offroad Putaran-1 di Bukit Kemiling. Spring Hill, Bandar Lampung 07 April 2013 dan mencatatkan waktu tercepat dari total 4 SS yg ditempuh hingga 16.00 wib.

Sementara utk pertarungan 2 SS tambahan di kategori Best Overall non UTV diraih oleh Juara bertahan Rio Teguh/M Akil dari GT Radial Pakelo Spring Hill. Seperti yang telah dilansir sblmnya, Rio Teguh adalah salah satu andalan Point Getter Utama di Team Spring Hill

Tampil di kelas GROUP FFA. Rifat memberikan perlawanan adu cepat dengan 2 juara bertahan speed offroad 2012 TB Adhi/Faisal dari Power-F Speed Offroad Team dan andalan Team Rumah Spring Hill yg berasal dari Jawa Barat Rio Teguh Pribadi/M Akil dari GT Radial Pakelo Spring Hill

Hajatan pembuka speed offroad nasional ini membuat catatan tersendiri dengan dihadiri oleh ribuan penonton yg penuh sesak dan Riuh-Rendah Sorak-Sorai di setiap penampilan speed offroad. Hal ini adalah yang paling sukses untuk kemeriahan suatu event motorsport roda4 nasional
Sukses yg ditorehkan oleh Lightning Production selaku promotor Team Spring Hill yang juga berperan sebagai tuan tumah event yg dihadiri oleh Ketua Umum PP IMI Nanan Sukarna ini tentunya harus diikuti dan bisa dilaksanakan juga di putaran-putaran selanjutnya yang akan digelar paling dekat di Kota Serang 11-12 Mei.

DETAIL RESULT KLIK PDF atau IMAGE di berita ini dan akan di-input update tiap saat

lampung result.pdf lampung kejuaraan kelas.pdf lampung kejuaraan grup.pdf lampung best overall.pdf

result team spo 1 lampung.pdf

Ditemui di headquarter promotor A Judiarto selaku Leader Promotor Lightning Production merasakan cukup puas dan sangat punya kesan gelaran pembuka kali ini. "Kami selalu berupaya maksimal hingga last minute bahkan jika menemui problem kita segera tuntaskan seperti yang terjadi di group UTV kmrn. Semua bisa dikomunikasikan dan selesai dengan baik. Race pun berlangsung sukses. Terima kasih atas semua dukungannya", ungkap A Judiarto yang juga menjabat sebagai Ketua Pengprov IMI DKI

Team Spring Hill sendiri selain menempatkan Rio Teguh di jajaran raihan poin, juga menorehkan Unggul Prakoso/Lanang Damardjati yang tercepat di Grup 2.2 dan beberapa lainnya.

Hasil yang cukup menggembirakan juga diperoleh oleh GT Radial Total Tangcity Speed Offroad Team yang menempatkan Agam Abdullah/Yayan Trabas di posisi pertama kelas G1.3, H Denny Arief di posisi 3 kelas G1.4, Ivandi/Tedja posisi 4 FFA 6 silinder dan Herry Suren/R Qudil posisi 5 FFA 6 silinder. Cukup signifikan di raihan poin team.

Over All ini adalah hasil kerja keras yang patut diacungi jempol dan salut untuk lightning production dan Spring Hill Group. Mantap lah....sukses dan selamat untuk para Jawara putaran-1.