RAYAKAN HARI KEMERDEKAAN INDONESIA, TALA UTV CLUB GELAR SPEED OFFROAD BERHADIAH MOBIL WEEKEND 16-18 AGUSTUS - Archived - Racing 4 Autonews | 4W Motorsport News

RAYAKAN HARI KEMERDEKAAN INDONESIA, TALA UTV CLUB GELAR SPEED OFFROAD BERHADIAH MOBIL WEEKEND 16-18 AGUSTUS

August 15, 2013 | Admin


RACING4.NET - RAYAKAN HARI KEMERDEKAAN INDONESIA, TALA UTV CLUB KALIMANTAN SELATAN GELAR SPEED OFFROAD BERHADIAH MOBIL WEEKEND 16-18 AGUSTUS - Dalam suasana Hari Kemerdekaan Republik Indonesia, TUC (Tala UTV Club) Kalimantan Selatan membuat gebrakan pasca lebaran dengan menggelar TUC SPEED OFFROAD 2013 tepat di waktu perayaan HUT RI 16-18 Agustus. Menggunakan lokasi di Sirkuit TUC PABAHANAN, Pelaihari, Kalimantantan Selatan, dipastikan event ini bakal seru ditambah dengan karakter cepat yang cocok untuk produk mobil UTV. Sirkuit yang berbentuk double-track tanpa jembatan pengganti jalur ini akan dibejek oleh speed offroader dalam 6 SS. "Kelas yang dilombakan 1000cc, UTV Non-Seeded, UTV Seeded, Under 2500cc dan Upper 2500cc dan yang pasti berhadiah mobil", ujar Chandra "Ochand" Satya selaku CoC alias Pimpinan Lomba kali ini. Ditambahkan lomba kali ini tetap akan meraih animo yang cukup bagus dari sisi peserta dan akan diikuti oleh beberapa Speed Offroader Seeded. Sukses untuk TUC Kalsel dan Team RC.