Pace Note Navigator Bantu Driver Rally Melaju Lebih Cepat - Archived - Racing 4 Autonews | 4W Motorsport News

Pace Note Navigator Bantu Driver Rally Melaju Lebih Cepat

June 24, 2014 | Editor Sport

RACING4.NET - Pace Note Navigator Bantu Driver Rally Melaju Lebih Cepat - Rally Short Page - 24 Juni 2014 - Tidak standar teknis tertentu yang mengharuskan seorang Driver meminta kepada Navigatornya untuk mengucapkan secara detail setiap keadaan jalan yang akan dilalui didepannya saat membejek gas saat rally atau lomba. Driver pun terkadang ingin keadaan yang sunyi saat melaju dengan kecepatan tinggi dan tidak ingin berisik dengan panduan yang diucap oleh navigator. Ini berlaku untuk seorang driver rally yang sudah hafal kondisi dan deksripsi special stage yang dilalui, itupun pastinya special stage berjarak pendek.

Sebenarnya ingin jadi Perally atau Pembalap? Jika jadi perally keadaan menuntut untuk menaklukan rintangan-rintangan dan kondisi trek yang sangat mungkin berubah-ubah setiap waktunya. Faktor alam dan kontur bisa berganti setiap waktu dan mempersilakan alam melakukannya. Jika balapan yang secara umum dilakukan di sirkuit tentu tidak perlu navigator, spesifikasi trek secara fix harus dihafal oleh setiap driver balap.

Kehadiran seorang navigator bagi driver rally adalah semata-mata untuk menambah daya dobrak menaklukan special stage alias SS melalui kata-kata dan instruksi yang diucapkannya selama lomba sebagai panduan bagaimana seharusnya mengemudi dan menaklukan SS, lain-lain tentu memberikan masukan tentang hal teknis dan administratif serta memberikan semangat agar tidak mudah menyerah dan yakin dengan kemampuan mengemudinya.

Hasil maksimal daya dobraknya kadang-kadang selain mengantarkannya mencatatkan waktu yang lebih baik dari sebelumnya bisa juga karena faktor keberuntungan ikut mengantarkannya meraih prestasi podium bagi driver rallynya. Yang pasti seorang navigator yang yakin dengan kemampuan dan tugasnya selalu ngotot untuk selalu memberi semangat kepada driver untuk bisa menuntaskan SS hingga finish.

Tuisan ini hanya mengingatkan kembali kepada readers yang pegiat dan pemerhati rally bahwa kita sebagai driver masih perlu informasi yang mudah dimengerti seperti apa belokan di depan dan setelahnya kondisi jalannya juga seperti apa untuk dilalui....bukan untuk pelan-pelan...tapi sambil bejek gas sedalam-dalamnya...