KEJURNAS TIME RALLY PUTARAN-4 JAWA BARAT BERSAMA DENGAN KEMERIAHAN RAMADHAN ON THE ROAD SERIES 2013 BANDUNG 20 JULI - Archived - Racing 4 Autonews | 4W Motorsport News

KEJURNAS TIME RALLY PUTARAN-4 JAWA BARAT BERSAMA DENGAN KEMERIAHAN RAMADHAN ON THE ROAD SERIES 2013 BANDUNG 20 JULI

July 08, 2013 | Admin


RACING4.NET - KEJURNAS TIME RALLY PUTARAN-4 JAWA BARAT BERSAMA DENGAN KEMERIAHAN RALLY RAMADHAN ON THE ROAD SERIES 2013 BANDUNG, SABTU 20 JULI - Asosiasi Time Rally Indonesia (ATRI) kembali menggelar rangkaian silaturahmi akbar time rallyers nasional dan pemula di berbagai kota, salah satunya di Kota Bandung yang sedianya akan berbarengan dengan momen Kejurnas Time Rally Putaran-4 2013.

Promotor yang digawangi oleh Mercedes Motorsport Indonesia dan K9 production telah mempersiapkan diri untuk menggelar event ini dengan dukungan sponsor-sponsor dari beberapa produk consumer goods, media group Republika dan salah satu produk rokok nasional. Sekretariat pendaftaran dan OC telah dibuka di kawasan pusat Kota Bandung Jl Naripan no.34.

Kemeriahan memang sangat didominasi oleh para peserta lokal Bandung dengan pendaftaran hanya 200 ribu rupiah / mobil. Hingga saat ini telah mencapai kepastian pendaftar hingga 83 mobil termasuk 36 mobil diantaranya adalah kategori nasional yang datang dari 11 propinsi di Indonesia. Untuk lebih lengkapnya dapat menyimak pre-info yang sudah ditayangkan sebelumnya di racing4.net.

Acara akbar ini dipastikan akan dibuka oleh Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan beserta jajaran muspimprov Jawa Barat dan oleh Jajaran PP IMI serta oleh Ketua Pengprov IMI Jawa Barat dan dilanjutkan dengan beberapa aktifitas charity Ramadhan dan Konser Ramadhan.

Selain sebagai event Motorsport Roda 4 IMI Jabar, event ini juga merupakan bagian dari aktifitas Bidang Wisata dan Sosial IMI JABAR 2013.