KEJURNAS DRIFTING 2013. BERHARAP ON-TIME DAN MENDUKUNG SEMANGAT PARA DRIFT-STAR - Archived - Racing 4 Autonews | 4W Motorsport News

KEJURNAS DRIFTING 2013. BERHARAP ON-TIME DAN MENDUKUNG SEMANGAT PARA DRIFT-STAR

March 20, 2013 | Admin

RACING4.NET - 20 MARET 2013 - KEJURNAS DRIFTING 2013 : HARAPAN ON-TIME DAN MENDUKUNG SEMANGAT PARA DRIFT-STAR - Jelang Putaran 1 Kejurnas Drifting semakin dekat dan kurang dari 1,5 bulan lagi, namun belum ada tanda-tanda Public Relation Activities dari pihak-pihak yang kompeten dalam pelaksanaan. Apa yang menjadi kendala? Seharusnya tidak perlu ada kendala. Bahwa yang menanti kabar adalah para Drifter PRO dan ROOKIE apalagi DRIFT-STAR tentu harus menjadi perhatian bakal promotor penyelenggara yang bekerjasama dengan club anggota pengprov IMI setempat. Tidak ada kendala dalam persiapan terutama bagi Kategori PRO dan Team-Team Unggulan papan atas. Digelar ON-TIME akan jauh lebih baik, karena di kategori PRO banyak yang memiliki kesibukan tampil di ajang Motorsport lainnya. Semoga lembaga terkait akan memberikan kabar tuntas tentang PLAN A atau PLAN B penyelenggaraan dalam hitungan hari ke depan. Semoga semua dalam PLAN A.

Bagi para DRIFT-STAR, sangat dinantikan tanda-tanda aktifitas kehumasan dari penyelenggara dan sampai hari ini sangat berharap banyak akan adanya fasilitas-fasilitas yang mempermudah keikutsertaan para PEMULA ASLI ini. Walaupun hanya kisaran 20% para Drift-Star berasal dari daerah Non-Ibukota, namun sama saja dengan 80% lainnya bahwa tingkat persiapan yang terbatas dan operasional riset serta perjalanan dan merakit hal-hal safety masih menjadi faktor kesulitan yang dialami komoditas ini. Bagaimana tidak. Calon penyelenggara 100% membutuhkan kehadiran para Drift-Star untuk kepentingan animo dan crowd competition yang diinginkan oleh siapapun sponsor Kejurnas Drifting ini kelak.

Pembinaan sambil berjalan jelang kejurnas mutlak tetap dilakukan oleh lembaga yang menaunginya. Apa yang akan dilakukan di akhir bulan ini dengan menggelar practise dan juga 'mungkin' simulasi situasi lomba kejurnas patut diacungi jempol. Salut lah. Calon Penyelenggara harus hadir di momen-momen seperti ini agar bisa juga menampung dan mengeksekusi aspirasi para Drift-Star.

To The Point Saja : Beberapa Rencana bagus untuk mendukung dan mengangkat mayoritas drifter Drift-Star semoga bisa dieksekusi oleh calon penyelenggara dan benar-benar berani disosialisasikan adalah PENDAFTARAN MURAH DRIFT-STAR dengan tujuan untuk anggaran subsidi silang bagi mereka agar bisa dialokasikan di sisi Angkutan Mobil atau Akomodasi atau yang lainnya terutama para Drift-Star dari luar Ibukota semoga dapat diupayakan terjadi. Bisa? Bisa lah.

Tunggu gebrakan dari lembaga terkait sebentar lagi. Ayo Drifting...Semangat lagi lah. Duh..Kamana Wae Calon Penyelenggara Nih....