IIMS DRIFT WAR II dengan Regulasi Baru Drift PP IMI

RACING4.NET - JAKARTA, 11 SEPTEMBER 2012 PT Dapur Pacu Indonesia, perusahaan pemilik website berita otomotif www.dapurpacu.com, bekerjasama dengan PT Dyandra Promosindo, penyelenggara Indonesia International Motor Show (IIMS), akan kembali menggelar kejuaraan drifting mobil IIMS DRIFT WAR II pada 28-30 September 2012 di Kawasan JIEXPO Kemayoran, Jakarta Utara.
IIMS DRIFT WAR II yang dilangsungkan berbarengan dengan pameran otomotif terbesar se-ASEAN, itu akan diikuti sejumlah drifter papan atas nasional berkelas Formula Drift Asia, seperti Rio Saputro, M. Hermawan, dan Adwitya Amandio. Seperti tahun lalu, pertunjukkan gratis bagi pengunjung IIMS 2012 ini dipastikan menjadi tontonan paling panas di akhir pekan. Raungan knalpot serta decitan ban, disertai asap-asap mengepul akibat gesekan dengan aspal akan mewarnai setiap aksi drifter.
Berbeda dengan IIMS DRIFT WAR I yang dilangsungkan tahun 2011, pada kejuaraan tahun ini untuk pertama kali para drifter akan disuguhkan aturan baru, yaitu standar regulasi drifting PP IMI (Ikatan Motor Indonesia) melalui Komisi Drift-nya yang baru dibentuk. Peraturan ini sekaligus menandai bahwa olahraga drifting sebagai cabang balap mobil yang kompetitif dan berkembang. Bersamaan Drift War II kali ini dijalankan oleh Indonesia Drift Forum (IDF) sebagai Racing Committee (RC) bekerjasama dengan berbagai komunitas drifting.
IIMS DRIFT WAR menjadi satu-satunya kejuaraan drifting di Jakarta untuk tahun ini. Karena itu, kami menerima animo besar dari para drifter dan pecinta drifting di Indonesia. IIMS DRIFT WAR tahun ini juga sangat istimewa kerana di sinilah untuk pertama kali akan digunakan regulasi drifting resmi dari PP IMI yang baru disahkan kata ketua panitia IIMS DRIFT WAR II sekaligus perwakilan Dapurpacu.com Andry A. Adrian.
Ditambahkannya, DRIFT WAR II juga akan menjadi pilot project bagi PP IMI untuk menggelar Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Drifting yang direncanakan mulai tahun depan. Regulasi resmi drifting dari PP IMI merupakan terobosan baru yang layak disyukuri komunitas drifting Indonesia. Mereka, para drifter dan panita penyelenggara kegiatan balap, kini memiliki acuan resmi untuk membuat kompetisi yang baik dan diakui baik secara nasional maupun internasional, tambah Andry, saat konferensi pers IIMS DRIFT WAR II di Kemang, Jakarta, Selasa (11/9).
Di samping itu, Andry mengatakan, IIMS DRIFT WAR II bisa terlaksana berkat dukungan penuh para sponsor serta partisipasi dari komunitas Indonesia Drift Forum. Produsen ban GT Radial yang telah terlibat pada IIMS DRIFT WAR I kembali menjadi sponsor utama bersama TOYOTA. Selain itu, Velg ROTA dan MAXASIA Asia Supermoto Championship juga ikut mendukung kejuaraan ini.
Kendati kejuaraan kini diatur regulasi standar drift dari PP IMI, roh drifting tetap bertahan sebagai kompetisi yang mengkombinasikan skill (ketrampilan mengemudi cepat dan pilihan jalur), style (keindahan), dan angle (sudut pengambilan). Komponen-komponen yang menjadi aspek penjurian penting ini, tentunya juga berpedoman pada regulasi yang sudah ditetapkan. Yang jelas, aspek hiburan (entertainment) masih tetap berjalan beriring dan saling mengisi dengan aspek kompetisi. Soal penyelenggaraan IIMS DRIFT WAR II sendiri, Andry menjanjikan perhelatan kali ini akan lebih semarak dan kompetitif dibandingkan seri tahun lalu. Peserta akan menghadapi aroma kompetisi yang berbeda, di mana peluang menjadi drifter terbaik tak hanya di tangan para drifter Pro yang masuk katagori Seeded, tapi juga bisa jadi milik para rookie.
Desain lintasannya dibuat berkarakter clockwise (arah jarum jam) dengan 10 tikungan (6 kanan dan 4 kiri) dan dibentuk sedemikian rupa sehingga terdapat jalur-jalur yang memberi keuntungan teknis buat para Rookie. Sebaliknya, terhampar pula jalur maut bagi para drifter Pro. Mereka punya tingkat kesulitan dan tantangan tersendiri melibas area tertentu akibat power mobil yang dahsyat dan buas, plus torsi yang berlimpah. Pada momen tertentu, kelebihan itu justru bisa berbalik jadi penghambat.
Pada bagian mana saja yang akan menguntungkan Rookie atau Pro, tentu menarik untuk kita tunggu dan saksikan bersama. Kami menargetkan 30-an drifter akan melakoni tantangan itu, tambah Andry. Tak kalah menarik, buat penonton pun disiapkan acara istimewa dalam bentuk Taxi Drift. Penonton yang berani dan berniat merasakan sensasi drifting boleh ikut mengelilingi trek dengan dua unit mobil yang disiapkan panitia. Sang taxi driver tentunya seorang drifter andal sehingga kenyamaan dan keselamatan penonton bisa terjamin.
.
Related Article
-
Embed Code Video KEJURNAS ADVENTURE OFFROAD PUTARAN 4 BALISeptember 17, 2014
-
Kerusakan Mesin di Speed Offroad, Demas Agil Konsen ke Drift++ SajaAugust 24, 2014
-
Jelang Sesi Testing Merdeka Sprint Rally, Sudah Hampir 60 Perally Pastikan Bejek GasAugust 21, 2014
-
Tantangan Sulit Traksi, Pacenote Jadi Detail, Subhan Aksa Siap untuk Rally MalaysiaAugust 14, 2014
Hilite News
-
Team Rally Dewa United-MSRT Resmi Diluncurkan. Muli Saleh : Target Team Jadi Juara Nasional Musim 2025April 17, 2025
-
Fredi Rostiawan : Kejurnas Sprint Rally Kertajati Tetap Digelar Sesuai Rencana Awal, Tidak BerubahApril 16, 2025
-
M Yassin Kosasih Telah Mengemban Tugas Baru. Tetap Tekad All-Out Dengan Performa Baru di Kejurnas Sprint Rally, Balap Mobil dan Speed Offroad 2025March 27, 2025
-
Ada Panggung Speed Offroad. Tahun ke-12 Racing4 Autonews Awards Digelar di Bandung Mei 2025. Siapakah Best Racing and Rally Driver 2024?March 25, 2025
-
Hujan Badai Warnai Kejurda ROTR GT Radial Jangkar Biru Bandung. Trio Avi Luthfi Juara Umum. Kuartet Sylvia-Suzi Sidarto SA Juara WanitaMarch 17, 2025
Latest News
-
Team Rally Dewa United-MSRT Resmi Diluncurkan. Muli Saleh : Target Team Jadi Juara Nasional Musim 202517 April 2025 | 6:27
-
Fredi Rostiawan : Kejurnas Sprint Rally Kertajati Tetap Digelar Sesuai Rencana Awal, Tidak Berubah16 April 2025 | 0:19
-
Dikawal Rifat Sungkar, M Yassin Kosasih Tuntaskan Testing Mirage Proto Jelang Duel Group M Kejurnas Sprint Rally 202514 April 2025 | 6:32
-
M Yassin Kosasih Telah Mengemban Tugas Baru. Tetap Tekad All-Out Dengan Performa Baru di Kejurnas Sprint Rally, Balap Mobil dan Speed Offroad 202527 March 2025 | 23:35
-
Ada Panggung Speed Offroad. Tahun ke-12 Racing4 Autonews Awards Digelar di Bandung Mei 2025. Siapakah Best Racing and Rally Driver 2024?25 March 2025 | 16:18