Archived
-
Bontang Slalom Team (BOST) Tambah Kekuatan Baru di Kejurnas dan Night Slalom SMN
May 12, 2014 | Editor SportRACING4.NET - 12 Mei 2014 - Dibawah garis punggawa utamanya EZA DHARMA dan GERRY ROSANTO, Team Slalom yang bermarkas di Bontang Kaltim, BOST, resmi menambah squad-person baru untuk melengkapi daya gempur peslalom VALENTINO RATULANGI.
-
Demas Agil Tunda Naik Podium FFA X-Offroad Racing. Overshot dan Terhempas Saat di SS 2
May 11, 2014 | Editor SportRACING4.NET - Demas Agil Tunda Naik Podium FFA X-Offriad Racing. Overshot dan Terhempas Saat di SS 2 - 12 Mei 2014 - Untuk ke-3 kali nya sosok muda rockstar motorsport yang juga kampiun slalom dan drift nasional DEMAS AGIL yang tergabung di Team Offroad Racing Banteng PDIP Motorsport 86 gagal wujudkan keinginan penggemar dan penggila offroad racing yang hadir dan menyimak laga akbar adu cepat jeep di Sirkuit BSB Semarang (11/05) untuk pentas di Podium Utama paling bergengsi Group FFA di event Mitra Hino SMN Indonesia X-Offroad Racing putaran 3 2014.
DEMAS AGIL yang berpasangan dengan Febrizky terlalu membuka pedal gas saat memasuki lap ke-2 saat sempat memimpin 2-3 detik atas senior speed offroad FFA Rio Teguh di trek offroad racing yang berbentuk Twin-Track. Di salah satu tikungan yang sulit mobil melaju sangat cepat dan lepas kendali serta melebar dan menghantam tepi lintasan hingga sempat terbalik. Mobil sempat kembali berbalik namiun karena tie-rod yang patah dan suspensi yang bengkok menyebabkan mobil menjadi sulit dikendalikan dan dipaksa dengan segala kemampuannya hingga mencapai finish namun banyak kehilangan waktu.....Pupus sudah Podium Utama FFA...dan di klasemen kelas hanya bisa bertengger di Posisi 6 setelah sebelumnya di hari pertama berada di posisi 2 terpaut 0,193 detik saja dari Rifat Sungkar.
Rasa penasaran atas kejadian yang kesekian kali dialami di ajang SMN ini dan dengan wajah dingin serta tetap bercengkerama santai dengan team dan penggemar yang datang ke paddocknya tetap tidak memupuskan semangat untuk tetap tampil hingga putaran akhir seri SMN yang akan datang.
"Ada rasa kecewa dan penasaran yang tinggi di ajang Offroad Racing SMN. Bayangkan, rupanya beginilah tantangan Offroad Racing sebenarnya. Semua bisa terjadi juga setiap waktu bagi setiap pebalap yang sempat memimpin pada awalnya. Sama juga dengan balapan di ajang lainnya. Trek yang sangat menantang. Kesalahan kecil sempat saya lakukan dan akibatkan mobil overshot juga terpelanting. Masih beruntung bisa injak garis finish. Saya mohon maaf kepada teman-teman yang sudah mendukung, terutama Team Banteng Motorsport 86 yang sudah support luar biasa hingga saat ini. SS-3 saya sudah kembali sempurna, namun defisit waktu dari insiden SS-2 terlalu banyak. Next time semoga naik podium utama..", harap Demas.
Dari result putaran 3 kali ini Demas Agil cukup berhasil sumbangkan 10 point penting untuk Team Banteng Motorsport 86 yang diantaranya terdiri dari senior offroad nasional DONNY SQ, PRASETIO dan JULIAN JOHAN. Keep Spirit, MasBro....
-
Subhan Aksa Tuntaskan Rally of Celebes 2014 di Podium Utama
May 11, 2014 | AdminRACING4.NET - DENISCOMM NEWS - Makassar - 11 Mei 2014 - Juara nasional 2013 Akbar Hadianto alami nasib buruk jelang start hari kedua Kejurnas Rally of Celebes, Minggu (11/5) di Makassar, Sulawesi Selatan. Terjadi gangguan kelistrikan mendadak pada Evo X pacuannya menjelang start Special Stages (SS8). Akibatnya, ia terkena penalti dua setengah menit akibat keterlambatan di pos waktu. Padahal, dialah yang berpeluang menghadang Subhan Aksa, rekan satu tim di FRBT Sport yang memimpin lomba hingga SS7 pada hari sebelumnya.
Ternyata kondisi Akbar ikut mempengaruhi penampilan Subhan, juara nasional 2009, 2010 dan 2012. Keunggulan waktu yang semakin jauh dari Akbar membuatnya jalankan strategi berbeda dengan sedikit mengendurkan kecepatan mobil. Itu ia lakukan untuk meminimalisir risiko karena lintasan gravel di Perkebunan Takalar terbilang sulit. Reflek dan feeling-nya di balik kemudi ikut terpengaruh karena tak lagi seperti driving style aslinya. Sebuah insiden kecil tejadi, pacuannya keluar lintasan di sebuah tikungan dan alami sedikit kerusakan karena benturan.
Dengan skill dan kematangannya di lintasan, pereli yang tampil regular di WRC2 itu pun kemudian terkesan mudah menyelesaikan lomba dengan mendominasi SS8 sampai 13. Ia punya total waktu tempuh 1 jam 55 menit 19,4 detik. Unggul telak atas Priamanaya di tempat kedua, 2:08:24,4. Urutan tiga ditempati Sadikin Aksa yang bukan saja rekan setim Subhan di FBRT Sport, tapi juga kakak kandung. Duo Aksa ini pun tampil bersama di podium sekaligus bikin rekor tersendiri di kancah kejurnas.
Subhan sendiri tak sepenuhnya membenarkan anggapan ia mudah. Lawan-lawannya, khususnya Akbar, punya potensi untuk melawannya. Cuma bisa jadi jam terbang di kancah reli dunia membuat Subhan lebih piawai berstrategi, khususnya untuk memilih ban dan setingan mobil. Di seri perdana kejuaraan Indonesia ini, misalnya, ia justru memilih ban kering untuk mengarungi lomba. Padahal, hari pertama sebagian besar balapan justru diganggu hujan. Ia ambil risiko itu dengan prediksi hujan tak akan turun sampai lomba usai di petang hari.
Sampai SS 12, pilihan itu sangat tepat. Tapi, jelang SS13, kami sangat khawatir karena cuaca sudah terlihat mendung. Akan sangat berbahaya jika pakai ban kering di lintasan basah. Kesulitan luar biasa akan dialami karena lintasan bukan hanya basah, tapi sangat becek. Untung tak jadi hujan. Jadi, dalam kompetisi reli ini nasib baik juga sangat menentukan, papar Subhan yang untuk sementara ini memimpin klasemen Kejuaraan Indonesia 2014 dengan 25 poin.
Primanaya dan Sadikin pun cukup puas dengan hasil podium di seri perdana. Keduanya bahkan tak menduga hasil podium karena ada sejumlah pereli nasional yang lebih diperhitungkan jelang lomba. Sedangkan Akbar sendiri cukup puas dan mensyukuri hasil akhir di posisi keempat.
Yang paling penting adalah mendapatkan poin dalam berbagai kesulitan yang kami alami. Peristiwa jelang start memang mengecewakan tapi itu hal biasa dalam reli. Mudah-mudahan di seri kedua nanti bisa lebih bagus lagi dan menyisakan peluang untuk mempertahankan gelar juara nasional, ucapnya.
Serial kejurnas berikutnya berlangsung di Sumatera Selatan dan Sumatera Utara.
-
Duel Papan Atas Group Neraka. TB Adhi vs Rifat Sungkar. Demas Agil vs Rio Teguh
May 11, 2014 | Editor Sport -
Subhan Aksa dan FBRT Sport, Pimpin Hari Pertama Rally of Celebes 2014
May 10, 2014 | Editor Sport -
Demas Agil Imbangi Rifat Sungkar di FFA 4 Silinder Hari ke-1 X- Offroad Racing Semarang. See Result
May 10, 2014 | Editor Sport -
Day 1 Rally of Celebes
May 09, 2014 | Editor SportDay 1 Rally of Celebes
STARTING LIST DAY 2
-
SS 1 X- Offroad Racing 3 SMN
May 09, 2014 | Editor SportSS 1 X- Offroad Racing 3 SMN
s3-hasil sementara ss 1 - group_ ffa.pdf s3-hasil sementara ss 1 - group_ c6.pdf
s3-hasil sementara ss 1 - group_ c4.pdf s3-hasil sementara ss 1 - group_ c2.pdf
STARTING LIST SS 2 dan 3
-
128 Pebalap Siap Bertarung 3 SS di BSB Semarang. Hujan Badai Landa Arena
May 09, 2014 | Editor Sport -
22 Perally Siap Dilepas Dari Kota Makassar Menuju Arena 13 SS Takallar
May 09, 2014 | Editor SportRACING4.NET - Feldani Effendy - Deniscomm - Makassar 09 Mei 2014 - Event reli mobil nasional boleh terkesan menurun, tapi animo peserta tampak tetap tinggi. Itu terlihat dalam daftar peserta yang akan mengikuti putaran perdana dari tiga seri Kejuaraan Nasional 2014 bertajuk Rally of Celebes di Perkebunan Takalar, Makassar, Sulsel, 10-11 Mei. Beberapa di antaranya pereli muda penuh talenta.
Eddy WS tercatat sebagai peserta yang melakukan perjalanan paling jauh untuk ikut berkompetisi. Pereli asal Medan (Sumatra Utara) ini memang terbilang rajin mengikuti event, termasuk di Takalar yang sejak era 1990-an acap dipakai sebagai ajang reli nasional maupun Asia Pasifik. Bersama sejumlah pereli Jakarta dan Kalimantan, Eddy akan bertarung dengan para pereli tuan rumah yang sudah sangat mengenal karakter trek Takalar. Tahun lalu ia menjuarai kelas GR2 di trek ini.
Targetnya tentu tampil lebih baik dari sebelumnya, biar tak percuma kami datang jauh-jauh, tandas Eddy yang menggeber Suzuki SX4.
Yang juga menggembirakan adalah munculnya para pereli generasi baru. Beberapa di antaranya sudah memulai debut sejak musim kompetisi tahun lalu dan mampu memberi perlawanan kepada seniornya, seperti pereli adik kakak Glen dan Ryan Nirwan dari Kalimantan Timur.
Itu yang harus digarisbawahi. Buat pereli lokal maupun driver muda daerah lain, event ini sangat penting menjadi ajang mengasah skill dan membiasakan diri dengan atmosfer kompetisi. Bertanding di level kejurnas tentu akan memberikan tantangan dan pembelajaran penting, komentar Subhan Aksa, pereli Indonesia yang dalam tiga tahun terakhir menjadi kontestan regular di ajang FIA World Rally Championship.
Subhan sendiri akan tampil sebagai peserta reli yang menempuh jarak tota 252 km dalam 13 SS ini dengan pacuan Mitsubishi Lancer Evo IX. Bersama navigator Hade Mboi, ia akan melayani tantangan juara nasional 2013 Akbar Hadianto maupun pereli senior lainnya macam Priamanaya Djan, Erwin Manca dan lainnya. Bahkan bukan tak mungkin perlawanan ketat akan datang dari Ryan Nirwan yang belakangan berkembang pesat.
Seperti sebelumnya, tantangan khas Takalar adalah gumpalan debu yang bergulung-gulung di berbagai bagian serta cuaca panas yang menyengat. Di dalam kokpit mobil, suhu bisa mencapai 40 derajat celcius. Keandalan mobil dan kesiapan fisik peserta sama pentingnya untuk mencapai hasil positif dan itu adalah ciri Takalar yang sudah fenomenal.
Dari keterangan panitia dipastikan kalau tak ada perubahan besar pada rute dan loksai SS. Dengan begitu peserta tahun lalu masih bisa menggunakan basis pacenote sebelumnya. Hanya kondisi lintasan yang berubah di beberapa bagian dan harus diantisipasi peserta karena banyak batu dan kerikil.
Scrutineering (pemeriksaan kendaraan) berlangsung Jumat (9/5) dan start pada Sabtu (10/5) pagi. Kedua sesi itu dilangsungkan di dalam Kota Makassar untuk lebih mendekatkan aktifitas reli pada publik. Mantap
Hilite News
-
Kejurnas Sprint Rally Putaran 1 Kertajati Batal Digelar. M Yassin Kosasih : Fatal Tanpa Plan B. Kita Satukan Saja Dengan Putaran 2 di Jabar NantiApril 19, 2025
-
Team Rally Dewa United-MSRT Resmi Diluncurkan. Muli Saleh : Target Team Jadi Juara Nasional Musim 2025April 17, 2025
-
Fredi Rostiawan : Kejurnas Sprint Rally Kertajati Tetap Digelar Sesuai Rencana Awal, Tidak BerubahApril 16, 2025
-
M Yassin Kosasih Telah Mengemban Tugas Baru. Tetap Tekad All-Out Dengan Performa Baru di Kejurnas Sprint Rally, Balap Mobil dan Speed Offroad 2025March 27, 2025
-
Ada Panggung Speed Offroad. Tahun ke-12 Racing4 Autonews Awards Digelar di Bandung Mei 2025. Siapakah Best Racing and Rally Driver 2024?March 25, 2025
Latest News
-
Kejurnas Sprint Rally Putaran 1 Kertajati Batal Digelar. M Yassin Kosasih : Fatal Tanpa Plan B. Kita Satukan Saja Dengan Putaran 2 di Jabar Nanti19 April 2025 | 16:04
-
Team Rally Dewa United-MSRT Resmi Diluncurkan. Muli Saleh : Target Team Jadi Juara Nasional Musim 202517 April 2025 | 6:27
-
Fredi Rostiawan : Kejurnas Sprint Rally Kertajati Tetap Digelar Sesuai Rencana Awal, Tidak Berubah16 April 2025 | 0:19
-
Dikawal Rifat Sungkar, M Yassin Kosasih Tuntaskan Testing Mirage Proto Jelang Duel Group M Kejurnas Sprint Rally 202514 April 2025 | 6:32
-
M Yassin Kosasih Telah Mengemban Tugas Baru. Tetap Tekad All-Out Dengan Performa Baru di Kejurnas Sprint Rally, Balap Mobil dan Speed Offroad 202527 March 2025 | 23:35