Trio Susila Hutama, Juli Putra dan Dio Menangi Time Rally ROTR Spirit 83 Surabaya 2024 - Event Update - Racing 4 Autonews | 4W Motorsport News

Trio Susila Hutama, Juli Putra dan Dio Menangi Time Rally ROTR Spirit 83 Surabaya 2024

March 30, 2024 | Editor Sport

RACING4.NET - 30 Maret 2024 - Surabaya - Mengambil lokasi di sentra kawasan Soto Cak Har Surabaya, Ramadhan On The Road Surabaya 2024 bergulir dengan diikuti oleh dua puluhan mobil yang terdiri dari trio dan kwartet time rallyers Seeded dan Non Seeded (30/03).  Event yang dikemas oleh team RC Suryo Prihatmanto dkk dan team pembuat soal Audi Christianto, Ariza dan IB Krishna ini sukses menyajikan duel rally ketepatan waktu sejak awal Trayek lomba.


Tantangan awal dimulai dengan route kecepatan tetap detik dengan waktu hanya 15 menit sepanjang 3,53 km dengan harus melalui KmPal BKH3/SBY26/MNGANTI0 menjadi route yang sempat membuat seluruh peserta harus berpikir cepat untuk menemukan pos rahasia tetap detiknya.



Tidak hanya itu route wisata melintasi Waduk Lingsir dan Desa Tulung hingga masuk ke kawasan jalan raya Benjeng juga jadi tantangan duel tetap menit dengan sebelumnya para peserta diwajibkan melakukan baksos di Panti Jompo Lestari dan setelahnya masuk Sub Trayek Rata-Rata dengan kembali baksos di Panti Asuhan Setia Budi kawasan Benjeng, Gresik.


2 Sub Trayek Tetap Detik jadi penutup pertarungan time rally Ramadhan On The Road yang digawangi klub senior SPIRIT 83 Jatim dengan Suryo Putranto sebagai punggawa utamanya yang juga sebagai Ketua Komisi Time Rally IMI Pusat saat ini.  Hampir 12 km jelang finish di lokasi yang sama dengan start rally, seluruh peserta disuguhi route soal TULIP yang cukup menarik.  Jelang waktu berbuka puasa, ROTR Surabaya 2024 pun berakhir dan dilanjutkan dengan sesi penobatan juara.



Trio time rallyers Seeded nasional Susila Hutama/Juli Putra/Dio Satrio akhirnya menjadi yang terbaik dan memenangkan pertarungan secara overall sekaligus menjadi juara umum.  Trio ini menumbangkan seniornya yaitu mantan juara nasional time rally trio Glemboh/Surya Haksara/Elsya. Posisi ketiga ditempati trio Satriya Husada disusul oleh trio Mario Handaziza dan trio Rizky Amirullah/Sukma Ocol.



"Di kategori seeded masih didominasi wajah-wajah lama dan di non-seeded terlihat beberapa teman-teman non-seeded juga sudah mulai memberi perlawanan saat lomba.  Lomba berlangsung ketat dan seru serta giat baksos tetap terlaksana di time rally ROTR Surabaya kali ini seperti tahun-tahun sebelumnya.  Secara umum penyelenggaraan dapat dikatakan berlangsung baik dan lancar. Selamat untuk para juara ya", tutur Suryo Putranto mewakili SPIRIT 83 selaku klub penyelenggara dengan dukungan rekomendasi event dari IMI Jawa Timur.


Selamat untuk para jawara ROTR SURABAYA 2024


Berikut susunan juaranya


Seeded :
1. Susila Hutama/ Juli Putra/ Dio Satrio
2. ⁠Glemboh P/ Dr Surya H/ Elsya
3. ⁠Satriya H/ Rere/ Suparman
4. ⁠Mario/ Ravika/ Queen
5. ⁠Rizky Amirullah/ Sukma/ Fudin Billy

Non Seeded :
1. Satza/ Naura/ Achava/ Charisma
2. ⁠Bangga/ Arsyad F/ Descha
3. ⁠Singgih Eldika/ Rosalina
4. ⁠Doddy/ Rinto SHR
5. ⁠Aok/ Putri/ Yuda