Tidak Gentar Diguyur Hujan, BRIO SLALOM CHALLENGE BANDUNG Sukses Diserbu 93 Starters

RACING4.NET - 12 Juni 2022 - Bandung - Mendadak terseling hujan lebat saat awal lomba, tidak menyurutkan 93 starters yang terdiri dari puluhan anggota komunitas mobil Honda Brio, puluhan peslalom profesional dan amatir serta kalangan jurnalis untuk tetap tampil penuh semangat dalam duel ketangkasan mobil di ajang BRIO SLALOM CHALLENGE 2022 yang memasuki gelaran keduanya di Arena Gedung Sate Bandung Sabtu 11/06 hingga petang hari.
BRIO SLALOM CHALLENGE yang akan digelar 4 putaran tahun ini memasuki sukses yang kedua dengan hampir menembus 100 starter melanjutkan keberhasilan gelaran pertama di BSD City beberapa waktu lalu. "Salah satu varian mobil andalan kami ini memang ditujukan untuk kalangan yang enerjik dengan tetap mengandalkan performa mobil yang maksimal, terutama tertuju pada market kalangan muda yang aktif dan menyukai otomotif.
"Menggelar BRIO SLALOM CHALLENGE di 4 kota tahun ini jadi salah satu fokus kami untuk berada di tengah-tengah komunitas pengguna Honda Brio dan mengangkat performanya di tengah masyarakat otomotif khususnya kalangan muda. Ini menjadi bentuk serius kami yang juga bersama Honda Racing Indonesia selalu menggelar balap mobil Brio di sirkuit Sentul ", ungkap Adhi Parama Sugarda, Communication Strategy Senior Manager PT Honda Prospect Motor (HPM) selaku ATPM Honda yang hadir di Press Conference Media di arena Gedung Sate dan membuka event BRIO SLALOM CHALLENGE putaran 2 di Bandung.
Sementara dilanjutkan juga oleh Iwan Tjandrawinata selaku Operational Director Honda Bandung Center yang kembali menjadi Host Organizer Bandung bahwa animo besar semua komunitas All New Honda Brio di Bandung untuk mengikuti event ini menjadi salah satu bukti bahwa All New Honda Brio memang jadi tunggangan yang digemari kawula muda yang aktif dan menyukai sport otomotif. "Di area kami, lebih dari 50% penjualan didominasi oleh produk Honda Brio, jadi tidak heran jika event ini bisa sama suksesnya dengan event yang pertama di BSD City kemarin. Dari animo peserta juga terlihat. Jika tidak dibatasi bisa tembus lebih banyak lagi", jelas Iwan
Lain lagi dengan Alvin Bahar, pembalap senior dan jawara nasional balap mobil 8 kali selaku punggawa Honda Racing Indonesia dan juga salah satu yang paling sibuk di event Brio Slalom Challenge menjawab singkat pertanyaan media bahwa kedekatan event ini dengan All New Honda Brio-nya di tengah komunitas motorsport menegaskan melalui event ini para antusias tidak hanya menguatkan Everyone Can Race, tetap Everyone Can Be a Racer. Tidak hanya mencoba balap dan tapi bisa jadi seorang pembalap. Honda Brio selalu dekat dengan balapan.
Hasil lomba di BRIO SLALOM CHALLENGE Bandung menorehkan prestasi yang merata di kalangan komunitas All New Honda Brio. Juga dari kalangan Peslalom Amatir hingga Profesional. 3 Nama jawara-jawara slalom nasional seperti Gema Rizki, Rivaldi dan Fredi Rostiawan bertengger jadi yang tercepat event di Bandung.
Sukses selalu BRIO SLALOM CHALLENGE 2022.
Related Article
-
Sah dan Sepakat. Gazpoll, Jangkar Biru dan Volcano Siap Gelar Kejurnas Sprint Rally Putaran 2 Musim 2025April 23, 2025
-
Team Rally Dewa United-MSRT Resmi Diluncurkan. Muli Saleh : Target Team Jadi Juara Nasional Musim 2025April 17, 2025
-
Fredi Rostiawan : Kejurnas Sprint Rally Kertajati Tetap Digelar Sesuai Rencana Awal, Tidak BerubahApril 16, 2025
-
Paket Komplit ROTR JOGJAKARTA 2025 Selalu Berhasil Membawa Tema dan Misi PembinaanMarch 10, 2025
Hilite News
-
Edisi Akhir Ajang Racing4 Awards. Ada Stage Para Jawara dan Inilah Para KandidatnyaMay 04, 2025
-
Special Stage Aspal Siap Jadi Duel Adu Cepat. Kejurnas Sprint Rally SOR Jalak Harupat Diserbu Puluhan Perally NasionalMay 01, 2025
-
Sah dan Sepakat. Gazpoll, Jangkar Biru dan Volcano Siap Gelar Kejurnas Sprint Rally Putaran 2 Musim 2025April 23, 2025
-
Kejurnas Sprint Rally Putaran 1 Kertajati Batal Digelar. M Yassin Kosasih : Fatal Tanpa Plan B. Kita Satukan Saja Dengan Putaran 2 di Jabar NantiApril 19, 2025
-
Team Rally Dewa United-MSRT Resmi Diluncurkan. Muli Saleh : Target Team Jadi Juara Nasional Musim 2025April 17, 2025
Latest News
-
Edisi Akhir Ajang Racing4 Awards. Ada Stage Para Jawara dan Inilah Para Kandidatnya04 May 2025 | 6:48
-
Special Stage Aspal Siap Jadi Duel Adu Cepat. Kejurnas Sprint Rally SOR Jalak Harupat Diserbu Puluhan Perally Nasional01 May 2025 | 17:20
-
Sah dan Sepakat. Gazpoll, Jangkar Biru dan Volcano Siap Gelar Kejurnas Sprint Rally Putaran 2 Musim 202523 April 2025 | 17:05
-
Eddy WS SIDS Rally Team SUMUT : Kami Kecewa Dengan Batalnya Kejurnas Sprint Rally Kertajati Jabar21 April 2025 | 7:50
-
Kejurnas Sprint Rally Putaran 1 Kertajati Batal Digelar. M Yassin Kosasih : Fatal Tanpa Plan B. Kita Satukan Saja Dengan Putaran 2 di Jabar Nanti19 April 2025 | 16:04