Jangkar Miring Racing Team All-Stars Sempurnakan Juara INCS SMN 2014
RACING4.NET - 16 Nopember 2014 - Jangkar Miring Racing Team (JMRT) All-Stars menghentak INCS Final Round di Jogjakarta yang baru usai malam 15 Nopember lalu. Team asal Surabaya yang pernah berjaya hingga akhir 2013 di ajang Kejurnas Slalom Indonesia ini mendadak melakukan strategi merekrut beberapa peslalom muda papan atas nasional khusus untuk putaran final.
Peslalom utama JMRT yaitu Mr Freeze Raditya PA yang dalam posisi bertarung ketat di Group Modifikasi dan FFA saat putaran 5 didampingi oleh tandem berkelas nasionalnya yaitu oleh Demas rockstar Agil dan Valentino flying fun Ratulangi serta dukungan privateer yang mensupport seperti Eddy sideway Sadikin.
Gempuran dari James legend Sanger dari team NFT Makassar yang membuntuti di Group Modifikasi berhasil dituntaskan dengan catatan torehan waktu fantastis Mr Freeze dan Rockstar sehingga akhirnya Angga sapaan akrab Raditya PA pun berhasil melenggang santai ke puncak podium tahta utama di malam penobatan juara.
Yang paling seru dan dramatis adalah adu strategi di perebutan tahta 2014 untuk Group FFA Slalom INCS SMN ini. JMRT ALL STARS berhasil dengan mulus dan tanpa kesalahan serta semua menjalankn metode strategi menahan dengan kembali menempatkan Demas rockstar Agil menahan laju Mico Mahaputera dari Team Toyota Indonesia melalui catatan waktu cepatnya, hingga prediksi JMRT pun terwujud mulus saat rekan satu team Mico yaitu mantan juara nasional 2009 Adrianza Yunial mau tidak mau harus mematahkan waktu rockstar khususnya untuk perebutan juara FFA khusus putaran 5 ini. Dan pada puncaknya saat Angga mematahkan catatan waktu Adrianza Yunial, maka seisi Sirkuit Stadion Mandala Krida Jogja pun terdiam dan berdebar mengikuti detik-detik The Legend James Sanger berupaya keras untuk mematahkan rekor Mr Freeze...dan hal yang diinginkan JMRT pun terjadi....James gagal pecahkan rekor waktu Angga....Mr Freeze merebut pint tertinggi FFA INCS 2014 dari Mico secara sempurna dan mengalahkan seniornya untuk menggondol hadiah utama Mobil di tahun ini.
"Tidak ada yang sempurna dalam setiap perjuangan. Keluarga besar JMRT sangat mensyukuri perjuangan keras semua peslalomnya, manajemennya dan para mekaniknya untuk wujudkan ini. Semua berlangsung lancar sesuai strategi dan kami memang tidak mendaftarkan diri sebagai team yang berlomba, melainkan kami ingin berkumpul kembali di putaran akhir ini dan berjuang bersama-sama untuk raihan yang terbaik. Kami berterimakasih atas kerja keras dan kami bertekad eksis sempurna di tahun 2015...", papar Soenaryo, owner JMRT saat ditemui di malam penobatan juara di Sheraton Hotel Jogja.
Sukses untuk JMRT All STARS
Related Article
-
Final Kejurda Time Rally Jabar 2024. Anthony Sarwono Peringkat 1 dan TMTAK Motorsport Ungguli X-Side Rally TeamDecember 22, 2024
-
Protect Sport DIY Rally Team Raih Penghargaan IMI AWARDS. Gustapriya : Musim 2025 Akan Kembali BangkitDecember 13, 2024
-
Diserbu Puluhan Starter. Duel Seru Level Nasional di Final Kejurnas City Rally Surabaya 2024December 03, 2024
-
QTT Balap Mobil ISSOM 6 : Yassin Kosasih Tercepat di Mercedes OMRC dan Bikin Kejutan Raih Start Terdepan Balap ITRC 3600 Max dengan BMW F30November 30, 2024
Hilite News
-
Final Kejurda Time Rally Jabar 2024. Anthony Sarwono Peringkat 1 dan TMTAK Motorsport Ungguli X-Side Rally TeamDecember 22, 2024
-
Protect Sport DIY Rally Team Raih Penghargaan IMI AWARDS. Gustapriya : Musim 2025 Akan Kembali BangkitDecember 13, 2024
-
Diserbu Puluhan Starter. Duel Seru Level Nasional di Final Kejurnas City Rally Surabaya 2024December 03, 2024
-
Balap Mobil ISSOM 6 : Bejek Gas BMW F30, M Yassin Kosasih Juara Nasional Super Euro ETCC 2024 dan Menangi Balapan ITCR 3600 MaxDecember 02, 2024
-
QTT Balap Mobil ISSOM 6 : Yassin Kosasih Tercepat di Mercedes OMRC dan Bikin Kejutan Raih Start Terdepan Balap ITRC 3600 Max dengan BMW F30November 30, 2024
Latest News
-
Final Kejurda Time Rally Jabar 2024. Anthony Sarwono Peringkat 1 dan TMTAK Motorsport Ungguli X-Side Rally Team22 December 2024 | 13:22
-
Protect Sport DIY Rally Team Raih Penghargaan IMI AWARDS. Gustapriya : Musim 2025 Akan Kembali Bangkit13 December 2024 | 17:13
-
M Yassin Kosasih Raih IMI AWARDS 2024 : "Sungguh Di Luar Ekspektasi Saya di Musim Balap Tahun Ini"10 December 2024 | 10:11
-
Dukungan Pertamina Patra Niaga Jatimbalinus Lengkapi Serunya Kejurnas City Rally Surabaya06 December 2024 | 18:23
-
Diserbu Puluhan Starter. Duel Seru Level Nasional di Final Kejurnas City Rally Surabaya 202403 December 2024 | 20:41