Drag Race Sumbagsel Putaran 2 Digelar di Jambi
RACING4.NET - Montesz's Release - 09 Nopember 2014 - Setelah sukses dengan gelaran seri pertama di Kota Palembang, tepatnya di Sirkuit Non Permanen Belakang Kantor Pusat Bank Sumselbabel Jakabaring Palembang, kembali Promotor Otomotif Montesz Sport Club akan menggelar seri kedua. Bekerjasama dengan T2C Club serta didukung penuh Pengprov IMI Jambi serta instansi terkait. Kali ini kota Jambi yang akan menjadi tempat hajatan bergengsi yang bertajuk Mizzle – Pertamina Enduro 4T Racing HBA Cup Dragbike & Dragrace Sumbagsel Series 2014. Berlokasi di Sirkuit Non Permanen Telanai Depan Kantor Gubernur Jambi 22 – 23 November mendatang diperkirakan lebih dari 200 starter dragbike dan 100 starter dragrace akan ambil bagian dalam kompetisi dengan total hadiah 70 juta rupiah. “Kami ingin digelarnya kejuaraan ini berdampak positif sebagai pembinaan jiwa dan mental para dragster agar konsisten berkompetisi diajang resmi, bukan di jalan raya yang sudah banyak memakan korban. Selain itu, event ini kami kemas sedemikian rupa untuk menyajikan tontonan dan menghibur masyarakat kota Jambi.” Ungkap Barnas Bursyah, komandan Montesz Sport Club didampingi Ketua IMI Jambi, Syafrudin dan Freddy Denjaka dari Mizzle.
Untuk seri II ini pula pihak penyelenggara membuka kelas lokal Jambi untuk memberikan kesempatan dragster – dragster pemula Jambi unjuk gigi tanpa harus menghadapi serbuan dragster – dragster Pulau Jawa yang secara skill dan pengalaman masih diatas mereka. Sebanyak 15 kelas dragbike (motor) yang diperlombakan meliputi :
1. Bebek 2T 130cc TU 9. Bebek 4T 115cc TU
2. Bebek 4T 130cc TU 10. Sport 2T 140cc TU
3. Bebek 4T 150cc TU 11. Sport 2T 155cc TU
4. Bebek 4T 200cc Tu 12. FFA Campuran
5. Matic 155cc TU 13. FFA Vespa
6. Matic 200cc TU 14. Bebek 4T 130cc TU Lokal Jambi
7. Ninja Frame std 15. Sport 2T 155cc TU Lokal Jambi
8. RX king chambers
Sementara untuk Dragrace (mobil) memperlombakan :
BRACKET TIME STOCK
1. Bracket 9 6. Sedan STD s/d 1500cc
2. Bracket 10 7. Sedan Modifikaasi s/d 1700cc
3. Bracket 11 8. Minibus STD s/d 1500cc
4. Bracket 12
5. FFA
Khusus untuk Dragbike (motor) juara umum seri akan diganjar 1 unit motor untuk peraih poin tertinggi di kelas 4 Tak 150cc TU, 4 Tak 200cc TU, dan Sport 2 Tak 155 TU yang akan diberikan diseri akhir (final) di Lampung.
Untuk menghangatkan suasana, event ini juga akan menyuguhkan perform dari Sporty Dancer, dan akan diramaikan bazar diseputaran lokasi acara. Tak hanya itu bagi penonton yang beruntung juga akan mendapat doorprize menarik. So, jangan sampai anda lewatkan. Untuk informasi dan pendaftaran dapat menghubungi 0813 7163 7775 / 0812 7201 2371 / Pin BB 7EA9BF0F.
Sukses
Related Article
-
Final Kejurda Time Rally Jabar 2024. Anthony Sarwono Peringkat 1 dan TMTAK Motorsport Ungguli X-Side Rally TeamDecember 22, 2024
-
Protect Sport DIY Rally Team Raih Penghargaan IMI AWARDS. Gustapriya : Musim 2025 Akan Kembali BangkitDecember 13, 2024
-
Diserbu Puluhan Starter. Duel Seru Level Nasional di Final Kejurnas City Rally Surabaya 2024December 03, 2024
-
QTT Balap Mobil ISSOM 6 : Yassin Kosasih Tercepat di Mercedes OMRC dan Bikin Kejutan Raih Start Terdepan Balap ITRC 3600 Max dengan BMW F30November 30, 2024
Hilite News
-
Final Kejurda Time Rally Jabar 2024. Anthony Sarwono Peringkat 1 dan TMTAK Motorsport Ungguli X-Side Rally TeamDecember 22, 2024
-
Protect Sport DIY Rally Team Raih Penghargaan IMI AWARDS. Gustapriya : Musim 2025 Akan Kembali BangkitDecember 13, 2024
-
Diserbu Puluhan Starter. Duel Seru Level Nasional di Final Kejurnas City Rally Surabaya 2024December 03, 2024
-
Balap Mobil ISSOM 6 : Bejek Gas BMW F30, M Yassin Kosasih Juara Nasional Super Euro ETCC 2024 dan Menangi Balapan ITCR 3600 MaxDecember 02, 2024
-
QTT Balap Mobil ISSOM 6 : Yassin Kosasih Tercepat di Mercedes OMRC dan Bikin Kejutan Raih Start Terdepan Balap ITRC 3600 Max dengan BMW F30November 30, 2024
Latest News
-
Final Kejurda Time Rally Jabar 2024. Anthony Sarwono Peringkat 1 dan TMTAK Motorsport Ungguli X-Side Rally Team22 December 2024 | 13:22
-
Protect Sport DIY Rally Team Raih Penghargaan IMI AWARDS. Gustapriya : Musim 2025 Akan Kembali Bangkit13 December 2024 | 17:13
-
M Yassin Kosasih Raih IMI AWARDS 2024 : "Sungguh Di Luar Ekspektasi Saya di Musim Balap Tahun Ini"10 December 2024 | 10:11
-
Dukungan Pertamina Patra Niaga Jatimbalinus Lengkapi Serunya Kejurnas City Rally Surabaya06 December 2024 | 18:23
-
Diserbu Puluhan Starter. Duel Seru Level Nasional di Final Kejurnas City Rally Surabaya 202403 December 2024 | 20:41