Dihadang Trek Basah, Balapan Monaco Paling Menarik Untuk Rio - Event Update - Racing 4 Autonews | 4W Motorsport News

Dihadang Trek Basah, Balapan Monaco Paling Menarik Untuk Rio

May 30, 2016 | Editor Sport

RACING4.NET - 30 Mei 2016 - pic by Rio media & Sutton Images -  Rio Haryanto kembali mencapai finish di balapan F1 yang digelutinya.  Pembalap F1 asal Indonesia yang tergabung di team Manor F1 Racing ini mampu mengakhiri balapan di posisi 15, sementara rekan setimnya Pascal Wehrlein finish di posisi 14.  Balapan yang disisipi dengan beberapa insiden dan drama ini memang selalu menarik terutama jika digelar di sirkuit jalan raya klasik khas Monte Carlo Monaco.  Rio yang juga ternobatkan jadi man of the race di GP F1 Monaco 29/05 lalu juga menyatakan kegembiraannya dengan pencapaian hasil lombanya walau di awal balapan sempat harus kerja keras atasi lintasan yang basah.

""Sebuah balapan yang sulit hari ini. Jelas, bagian pertama cukup rumit untuk semua orang dengan kondisi basah tetapi sebenarnya ketika balapan berlangsung saya dapat menjaga kecepatan; dua stint pertama saya cukup baik. Kemudian, menjelang akhir, ada banyak lalu lintas dan di bawah kondisi bendera biru saya harus berjuang keras untuk menjaga temperatur ban, jadi saya kehilangan lap time. Meskipun menjadi hari yang berat, adalah sebuah kesempatan istimewa untuk bertanding di Grand Prix Monako pertama saya. Sekarang kami menantikan GP Kanada, di mana treknya lebih cocok dengan mobil kami." tutur Rio dalam siaran pers-nya.

Balapan kali ini dimenangkan oleh Lewis Hamilton yang ditempel ketat oleh Daniel Ricciardo.  Sementara Sergio Perez menangkan pertarungan atas Vettel dan menduduki posisi ke 3.