Putaran 1 Kejurnas Slalom Pemula U23 Digulirkan di Jakarta - Hilite News - Racing 4 Autonews | 4W Motorsport News

Putaran 1 Kejurnas Slalom Pemula U23 Digulirkan di Jakarta

May 16, 2019 | Editor Sport

RACING4.NET - 16 Mei 2019 - Jakarta - Rangkaian akbar KEJURNAS U23 untuk cabor Slalom/Gymkhana dengan kategori pemula nasional akan mulai digulirkan di Jakarta pada tanggal 25 Mei 2019 mendatang.  Event yang berencana diselenggarakan dalam 17 putaran hingga awal Desember nanti ini bekerjasama dengan Honda Prospect Motor dan akan digelar di beberapa propinsi, dan IMI DKI Jakarta berperan sebagai penyelenggara pembuka rangkaian kejurnas yang menggunakan Honda Brio lansiran terbaru ini.


Hal ini disampaikan oleh Hendra Rahardja selaku ketua komisi slalom IMI Pusat kepada Racing4 menyusul persiapan gelaran akbar pertama Kejurnas U23 ini akan dikemas menggunakan arena Aquatic Center Senayan Jakarta mulai dari pagi hingga malam hari.


Diselenggarakannya rangkaian akbar Kejurnas khusus pemula maksimum usia 23 tahun ini adalah menjawab tantangan ke depan dimana Indonesia akan mengirimkan wakil-wakilnya ke ajang internasional yang sesuai dengan misi kejurnas ini.  Ditiadakannya cabor slalom di PON tidak menyurutkan semangat IMI Pusat dan Pengprov2 IMI untuk menggelar event yang lebih bergengsi dan tetap memberlakukan seleksi di tiap daerahnya untuk mengikuti ajang yang didukung pabrikan Honda.


"Dari jumlah peserta pemula tentu akan semakin banyak dan semuanya mewakili propinsi atau pengprov2 IMI nya.  Ada 2 unit Honda Brio terbaru yang akan digunakan berlomba dan tengah dituntaskan modifikasi teknisnya dan ada 1 unit cadangan.  Semua akan digiring ke setiap ajang kejurnas yang digelar sebanyak 17 putaran dimana Jakarta akan kembali menjadi putaran akhir alias Grand Final Desember nanti", papar Hendra Rahardja salah satu penggagas kejurnas U23 ini.


Pendaftaran tetap terbuka bagi minimal 2 orang peslalom pemula dari setiap propinsi di putaran 1 tanggal 25 Mei 2019 yang akan datang. Mantap