Full Protokol, Kejurnas Slalom 2021 Siap Digelar Minimal 3 Putaran

RACING4.NET - 10 Maret 2021 - Jakarta - Komisi Slalom IMI Pusat yang dikomandani Gerry Rosanto lengkap dengan jajarannya seperti Tony Yanuar, Poedio Bintoro, Abed Nego dan Hongky Regina akhirnya menuntaskan Rapat Resmi pertamanya 10/03 di Sekretariat IMI Pusat Jakarta dengan dikawal oleh Deputy Waketum Olah Raga Mobil IMI Pusat Lola Moenek.
Rapat yang melahirkan semangat dan kepastian menggelar agenda Kejurnas Slalom tahun 2021 berprotokol kesehatan covid-19 akhirnya disepakati jajaran Komisi Slalom dengan mendorong dan optimis menggulirkan setidaknya 3 putaran Kejurnas atau sebisa mungkin bisa menembus 5 putaran di musim motorsport tahun ini.
Hal ini terungkap saat Racing4 berbincang dengan Gerry Rosanto sang ketua komisi usai rapat tersebut. Wakil dari promotor yang juga anggota komisi slalom Abed Nego, ternyata memberi gambaran yang menggembirakan bagi komunitas besar slalom nasional tentang kepastian gelaran kejurnas.
"Ya tentunya dengan seabreg aturan protokol kesehatan akan diterapkan penuh oleh promotornya nanti. Menggelar di kawasan tertutup menjadi target yang harus dicapai untuk menghindari kerumunan dan mudah dikontrol saat pelaksanaannya. Disiarkan secara live streaming atau siaran TV juga sangat dimungkinkan dan bisa dilakukan juga. Pokoknya kita tunggu akan ada berapa kota nantinya untuk gelaran kejurnas ini, kita masih godog dan tentunya sambil kita tunggu kabar paling update dari promotor nasionalnya", ungkap Gerry Rosanto penuh optimis.
Dikabarkan oleh Gerry Rosanto bahwa bulan Juli 2021 adalah bulan pertama digulirnya kejurnas slalom tahun ini. Jadi disampaikan secara tegas bahwa komunitas slalom agar segera bersiap untuk duel pada saatnya mumpung waktunya masih cukup panjang.
Lalu bagaimana dengan rencana kejurnas U23? Gerry secara eksplisit menggambarkan bahwa masih akan dibicarakan lebih lanjut dan segera akan memberikan update lagi nanti. Banyak hal teknis yang harus dibahas dengan beberapa pihak.
Selamat bekerja Komisi Slalom IMI Pusat. Gaspoll...Presisi...
Related Article
-
Didukung Bupati dan Diserbu 97 Starters, Putaran 2 Kejurnas Wisata Rally 2025 di Tabalong Kalsel Sukses DigelarJuly 08, 2025
-
Debut di Kejurnas Rally Sumut 2025, M Yassin Kosasih Sabet 3 Besar Kelas Neraka M1. Ryan Nirwan TGRI Rebut Juara UmumJune 29, 2025
-
Ryan Nirwan TGRI Pimpin Hari Pertama Kejurnas Rally Put 2 Sumut. Kejutan, M Yassin Kosasih 3 Besar Sementara Kelas M1June 28, 2025
-
MLD SPOT Autokhana Kejurnas Slalom Surabaya 2025 : 3 Jawara Slalom Berbagi Podium Teratas. GT Radial Masih Jadi Ban AndalanJune 22, 2025
Hilite News
-
Didukung Bupati dan Diserbu 97 Starters, Putaran 2 Kejurnas Wisata Rally 2025 di Tabalong Kalsel Sukses DigelarJuly 08, 2025
-
MGPA Sambut OMR SUBARU BRZ Super Series di ajang Festival of Speed Mandalika 2025July 02, 2025
-
250 Km Duel Tepat Waktu Pasti Seru, Kejurnas Time Rally 2025 Putaran 2 Bergulir di Tabalong Kalimantan SelatanJuly 02, 2025
-
Problem Overheat Sejak Leg-1, EDDY WS SIDS Rally Team Mampu Bertahan di P4 Kelas F2 di Akhir Kejurnas Rally SUMUT 2025June 30, 2025
-
Debut di Kejurnas Rally Sumut 2025, M Yassin Kosasih Sabet 3 Besar Kelas Neraka M1. Ryan Nirwan TGRI Rebut Juara UmumJune 29, 2025
Latest News
-
Nyaris Kembali Runner-Up di Time Rally Tabalong, Skuad Sejahtera Abadi Race Team Aries Djoko dkk Raih Poin Penting Jelang Kejurnas Bali08 July 2025 | 10:07
-
Didukung Bupati dan Diserbu 97 Starters, Putaran 2 Kejurnas Wisata Rally 2025 di Tabalong Kalsel Sukses Digelar08 July 2025 | 9:28
-
MGPA Sambut OMR SUBARU BRZ Super Series di ajang Festival of Speed Mandalika 202502 July 2025 | 19:51
-
Berkontribusi Positif untuk Ekonomi Daerah. MGPA dan ITDC Audiensi Gubernur dan BPS NTB. Priandhi Satria MGPA : Mandalika Circuit Adalah Milik Indonesia02 July 2025 | 18:00
-
250 Km Duel Tepat Waktu Pasti Seru, Kejurnas Time Rally 2025 Putaran 2 Bergulir di Tabalong Kalimantan Selatan02 July 2025 | 11:40