Antisipasi Virus Covid19 dan Kenyamanan Bersama, Kejurnas Rally dan Speed Offroad Jambi Ditunda

RACING4.NET - 16 Maret 2020 - Muara Bungo Jambi - Kabar langsung datang dari Sirkuit Swarnadwipa Nusantara Muara Bungo Jambi 16/03. Usai melansir dan mengabarkan akan melanjutkan penyelenggaraan event kejurnas speed offroad dan speed rally akhir Maret 2020 mendatang, akhirnya dengan segala pertimbangan penting dan telah berkoordinasi dengan pemerintah daerah setempat selaku pendukung kegiatan serta berdiskusi dengan komunitas besar speed offroad dan rally, manajemen Sirkuit yang dikawal Memen Harianto dkk memutuskan untuk menunda penyelenggaraan 3 kejurnas motorsport tersebut hingga batas yang belum ditentukan.
	
Demikian disampaikan oleh Memen Harianto kepada Racing4 menyusul akan memberi kabar krusial siang ini 16/03 dan akan berdiskusi dengan semua pihak sehubungan sudah sangat merebaknya potensi penyebaran virus corona (covid19) di Indonesia. Tidak hanya itu impact dari kekuatiran penyebaran virus ini telah mampu membuat agenda event motorsport dunia menjadi batal dan harus ditinjau kembali.
	
"Perkembangan virus ini memang sudah sangat serius dan jadi perhatian nasional. Kami mohon semua pihak yang terkait dapat memakluminya untuk kenyamanan dan keselamatan bersama yang terlibat dalam penyelenggaran event akbar ini. Terima kasih", ungkap Memen Harianto CEO Swarnadwipa Sirkuit Muara Bungo Jambi usai menerbitkan surat edaran nomor 204/SDN/iii/2020 sekaligus meniadakan nomor surat nomor 201 yang terbit pada 14 Maret 2020 sebelumnya
Related Article
- 
            
                
                Dewa United MSRT-A Team Jawara Kejurnas Sprint Rally Put 1-4. Ryan Nirwan RC2 Tumbangkan Putra Rizky RC1. H Dirman Tembus 5 Besar.September 29, 2025 - 
            
                
                Gelar Fun Rally Wisata dan Kejurda Time Rally, DCab Chapter Sukabumi Tawarkan Sensasi Touring Geopark CiletuhSeptember 21, 2025 - 
            
                
                Marcus Amand Juara Putaran 11 di Mandalika, Dylan Pereira Kunci Gelar Juara Porsche Carrera Cup Asia 2025August 25, 2025 - 
            
                
                Kerja Keras di LEG-2. 3 Perally Indonesia Raih Podium Utama Juara Umum Rally APRC Sumatera Utara 2025August 10, 2025 
Hilite News
- 
			
				
					Dewa United MSRT-A Team Jawara Kejurnas Sprint Rally Put 1-4. Ryan Nirwan RC2 Tumbangkan Putra Rizky RC1. H Dirman Tembus 5 Besar.September 29, 2025 - 
			
				
					Gelar Fun Rally Wisata dan Kejurda Time Rally, DCab Chapter Sukabumi Tawarkan Sensasi Touring Geopark CiletuhSeptember 21, 2025 - 
			
				
					Sah! Moreno Jadi Ketum IMI Yang Baru. Bamsoet : IMI Perlu Darah Muda, Bukan Daun MudaSeptember 20, 2025 - 
			
				
					Trio Wildan Mukhlisin dan X-Side Rally Team Mendominasi Kejurda HIPMI Bandung RallySeptember 14, 2025 - 
			
				
					Puluhan Mobil Ramaikan Rally Wisata HST-RIOTA FUN RALLY Makassar-Bira di Akhir Agustus 2025August 26, 2025 
Latest News
- 
			
									Dewa United MSRT-A Team Jawara Kejurnas Sprint Rally Put 1-4. Ryan Nirwan RC2 Tumbangkan Putra Rizky RC1. H Dirman Tembus 5 Besar.29 September 2025 | 6:05
 - 
			
									Hadapi Kejurnas Sprint Put 1 dan 4, Skuad Papan Atas BHD Jhonlin Racing Team Siap Duel Neraka RC2, RC3 dan RC424 September 2025 | 19:57
 - 
			
									Gelar Fun Rally Wisata dan Kejurda Time Rally, DCab Chapter Sukabumi Tawarkan Sensasi Touring Geopark Ciletuh21 September 2025 | 5:50
 - 
			
									Sah! Moreno Jadi Ketum IMI Yang Baru. Bamsoet : IMI Perlu Darah Muda, Bukan Daun Muda20 September 2025 | 18:08
 - 
			
									Trio Wildan Mukhlisin dan X-Side Rally Team Mendominasi Kejurda HIPMI Bandung Rally14 September 2025 | 6:30
 

                    
                
				
				
				
				
				
				
				
				
                            


