Standarisasi Akurat Jika Semua Pemilik Lisensi Sah Rasakan Manfaat - Event Update - Racing 4 Autonews | 4W Motorsport News

Standarisasi Akurat Jika Semua Pemilik Lisensi Sah Rasakan Manfaat

July 15, 2018 | Editor Sport

RACING4.NET - 15 Juli 2018 - Jakarta - EDITORIAL NARA SUMBER - Mengintip helatan Komisi Time Rally IMI Pusat menggelar Sosialisasi Peraturan Baru Time Rally dan Standarisasi Penyelenggaraan Kejurnas Time Rally di Jakarta, akhir pekan 14/07 pantas diacungi jempol jika dalam kapasitas yang tepat untuk perkembangan penyelenggaraan dan pelaksanaan teknis lomba di setiap Kejurnas yang akan digelar.  Dugaan bahwa penyelenggaraan acara bagus tersebut hanya untuk para pelaksana RC yang konon telah MoU dengan semua Pengprov IMI tuan rumah kejurnas time rally musim 2018 ternyata tidak terlalu tepat, karena ternyata para penyelenggara atau klub daerah yang ditunjuk sebagai penyelenggara OC pun ternyata diwajibkan hadir.


Yang pertama apresiasi positif pantas diberikan bagi siapapun penyelenggara sosialisasi ini walau sebenarnya website resmi IMI PUSAT telah mensosialisasikannya dan ribuan pelaku time rally ternyata telah mengunjungi laman regulasi time rally terkini yang kemarin disosialisasikan.  Bahkan dikaitkan dengan penyelenggara atau bakal promotor, IMI PUSAT pernah memberikan semacam seminar resmi yang telah dihadiri juga oleh stakeholder alias penyelenggara kejurnas jauh beberapa waktu yang lalu, artinya peserta seminar tersebut diabsahkan sebagai sosok yang diakui sebagai penyelenggara yang layak untuk kejurnas.  Sayangnya media-media representatif nasional pun 'terundang' di seminar generasi sebelumnya ini.


Penulis berharap tidak perlu ada double standar dalam penyelenggaraan di sisi OC bahkan untuk para RC sebenarnya harus siap mensosialisasikan peraturan baru kepada OC yang mengordernya.  Tidak perlu ada yang dikuatirkan, apalagi dunia time rally pernah punya standar penyelenggaraan dan pelaksanaan teknis terbaik di negeri ini kisaran selusin tahun ke belakang. Belajarlah kepada sejarah, mengapa bisa berjaya dan mengapa bisa ambruk.  Itulah lahirnya standarisasi penyelenggaraan yang pernah digelar IMI PUSAT sebelumnya.


Belum lagi bejibunnya pemilik-pemilik lisensi yang telah diuji kecakapan dan uji materil di kancah seminar dan ujian lisensi regular yang di tahun 2018 ini sepi digelar.  Pemilik-pemilik lisensi ini jelas telah diuji oleh sosok-sosok kompeten pilihan bidang olah raga IMI PUSAT yang terpilih, bahkan suatu gengsi tersendiri jika mampu lulus dengan kategori A yang saat ini salah satu syaratnya adalah telah mumpuni di level kategori B.  Jadi sebenarnya hanya cukup diinfo saja secara 'japri' via email-email para pemilik lisensinya dan jangan timbul persepsi terkotak-kotak.  Kecuali memang harus disampaikan secara tatap muka, namun juga harus dilihat siapa-siapa yang kompeten hadir dan jika tidak kompeten maka sebaiknya cukup terinfo saja.


Atau seminar yang kemarin hanya untuk yang berkaitan dengan semua penyelenggaraan kejurnas time rally 2018 saja sesuai masa baktinya?  Sederhana sekali, namun pantas diapresiasi sekali lagi. Brother...motorsport nasional tetap terbuka bagi siapapun pelaku kompeten sesuai amanah hati Rakernas bahkan Munas IMI. Paling penting mutlak membawa manfaat bagi pemilik lisensi secara nasional.  Sayangnya juga, kadang jadwal kehidupan pemilik lisensi yang lulus diuji oleh para maestro kerap padat saat weekend.


Seminar yang bagus, namun jangan sampai terkotak-kotak saja.  Dunia tidak seluas daun kelor, sosialisasikan dengan cara apapun kepada semua pemilik lisensi yang ada.  Perjuangan memajukan time rally telah dilakukan bersama-sama secara nasional selama ini.


Jadi-lah Regulator Sejati KARENA Urusan Jadi Eksekutor Beda Lagi...Namanya juga ber-Organisasi...