Siapa Jawara Nasional 2019, Akan Ditentukan di 310 Km Kejurnas Time Rally Jawa Barat

RACING4.NET - 18 Oktober 2019 - Bandung - Pangarang Racing Team Indonesia bersama dukungan dari IMI Jawa Barat dan Komisi Time Rally IMI Pusat memastikan tanggal 23-24 Nopember 2019 akan menggelar Putaran 5 sekaligus Putaran Final KEJURNAS TIME RALLY 2019 yang bertajuk Time Rally & WIsata Pelabuhan Ratu Jawa Barat 2019.
Event yang digelar dalam agenda 149 Tahun Kabupaten Sukabumi ini juga mendapat dukungan penuh dari Pemerintah Kabupaten Sukabumi Jawa Barat serta Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Jawa Barat serta mengangkat potensi wisata Geopark Ciletuh yang telah diakui UNESCO sebagai edukasi cagar alam dunia.
Kejurnas Time Rally putaran akhir 2019 sekaligus putaran akhir juga untuk Kejurda Time Rally IMI Jabar 2019 ini akan menempuh jarak terpanjang 310 kilometer terbagi dalam 2 hari Etape dan 3 hingga 4 Trayek Khusus ketepatan waktu serta akan diikuti oleh puluhan Trio Time Rallyers Nasional dari berbagai provinsi, bahkan akan dibuka kelas lokal yang akan diikuti oleh puluhan time rallyers lokal Kota dan Kabupaten Sukabumi.
Start dan Finish akan digelar di Lapangan Cangehgar Pelabuhan Ratu sebagai sentra kegiatan olah raga di Kabupaten Sukabumi dan akan dilepas serta diresmikan oleh Bupati Sukabumi. Kegiatan Scrutineering dan Brifing Peserta juga akan dilakukan di lokasi yang sama berikut dengan sesi akhir pendaftaran peserta yang dikawal oleh penyelenggara OC serta Korwil IMI Jabar Kabupaten Sukabumi.
Saat berpetualang berburu lokasi Pos Rally, di setiap Trayek-nya peserta diharuskan menemukan setidak 6 Pos Rahasia Detik dengan jam printer, 2 Pos Rahasia Menit, 2 Pos Rata-Rata, hingga belasan Pos Route dengan kawalan petugas pos dari klub-klub otomotif Sukabumi bahkan Pos Route yang dikemas tanpa petugas alias Swa-Lapor.
Tantangan route mengarungi pedesaan, pantai dan sentra kota serta route rally tulip dan tulang ikan akan menjadi hal yang menarik untuk dipecahkan di putaran akhir kejurnas kali ini sekaligus akan menobatkan siapa yang akan menjadi Juara Nasional Time Rally musim ini.
Related Article
-
Sah! Moreno Jadi Ketum IMI Yang Baru. Bamsoet : IMI Perlu Darah Muda, Bukan Daun MudaSeptember 20, 2025 -
Trio Wildan Mukhlisin dan X-Side Rally Team Mendominasi Kejurda HIPMI Bandung RallySeptember 14, 2025 -
Puluhan Mobil Ramaikan Rally Wisata HST-RIOTA FUN RALLY Makassar-Bira di Akhir Agustus 2025August 26, 2025 -
Taklukan Route Rally Bali dan Semua Rival, Trio Hongky Regina Cetak 3 Kali Juara Umum Beruntun Kejurnas Time Rally Musim 2025August 25, 2025
Hilite News
-
Dewa United MSRT-A Team Jawara Kejurnas Sprint Rally Put 1-4. Ryan Nirwan RC2 Tumbangkan Putra Rizky RC1. H Dirman Tembus 5 Besar.September 29, 2025 -
Gelar Fun Rally Wisata dan Kejurda Time Rally, DCab Chapter Sukabumi Tawarkan Sensasi Touring Geopark CiletuhSeptember 21, 2025 -
Sah! Moreno Jadi Ketum IMI Yang Baru. Bamsoet : IMI Perlu Darah Muda, Bukan Daun MudaSeptember 20, 2025 -
Trio Wildan Mukhlisin dan X-Side Rally Team Mendominasi Kejurda HIPMI Bandung RallySeptember 14, 2025 -
Puluhan Mobil Ramaikan Rally Wisata HST-RIOTA FUN RALLY Makassar-Bira di Akhir Agustus 2025August 26, 2025
Latest News
-
Dewa United MSRT-A Team Jawara Kejurnas Sprint Rally Put 1-4. Ryan Nirwan RC2 Tumbangkan Putra Rizky RC1. H Dirman Tembus 5 Besar.29 September 2025 | 6:05
-
Hadapi Kejurnas Sprint Put 1 dan 4, Skuad Papan Atas BHD Jhonlin Racing Team Siap Duel Neraka RC2, RC3 dan RC424 September 2025 | 19:57
-
Gelar Fun Rally Wisata dan Kejurda Time Rally, DCab Chapter Sukabumi Tawarkan Sensasi Touring Geopark Ciletuh21 September 2025 | 5:50
-
Sah! Moreno Jadi Ketum IMI Yang Baru. Bamsoet : IMI Perlu Darah Muda, Bukan Daun Muda20 September 2025 | 18:08
-
Trio Wildan Mukhlisin dan X-Side Rally Team Mendominasi Kejurda HIPMI Bandung Rally14 September 2025 | 6:30





