Offroader Senior Antusias Gagas Sirkuit Offroad Cimahi

RACING4.NET - 22 Januari 2019 - Cimahi - Lahan ex TPA di kawasan Leuwigajah Cimahi baru usai ditinjau jelang survey oleh beberapa offroader senior nasional juga bersama beberapa wakil IMI Jawa Barat yang mendampingi 22/01. Area seluas 46 Hektar ini nampak memiliki prospek yang sangat menjanjikan atas tawaran dari PD Kebersihan kepada IMI Jabar untuk lebih produktif dijadikan pembinaan dan pengembangan motorsport offroad, rally, grasstrack hingga motocross.
Demikian disampaikan oleh Fredi Rostiawan Kabid Olah Raga Mobil IMI Jabar yang ikut bersama para offroader senior meninjau lokasi ini. Beberapa offroader yang hadir adalah Iman Rachman dari Volcano Motorsport, Daniel Zebedeus dari Fadworks, Arya dan Dodi Profender, Frans Tanudjaya ketua harian IMI Jabar sekaligus mewakili bidang roda 2, Prasetyo Hardi, Bintang hingga Donny SQ salah satu punggawa IMI DKI juga hadir ikut melihat lokasi yang nampaknya menjanjikan harapan untuk menggelar event-event offroad atau rally di waktu mendatang.
"Secara jangka panjang tentunya lokasi ini jika jadi sirkuit akan menjadi sarana penunjang bagi komunitas otomotif yang vacum, menggerakkan industri motorspot dan meningkatkan kualitas atlit Jabar untuk bertarung di kancah nasional", tambah Fredi Rostiawan.
Offroaders yang hadir juga sepakat untuk menggagaskan nama OFFROAD CIRCUIT JAWA BARAT jika lokasi yang terletak di Jl Sapta Daya, Cireundeu, Leuwigajah Cimahi atau 5 km dari Gerbang Tol Baros dan 10 Km dari Gerbang Tol Pasteur akhirnya benar-benar jadi sirkuit permanen.
"Kita melihat dari atas bukit, sebenarnya belum seluruhnya disurvey. Sepertinya oke untuk jadi sirkuit offroad atau rally. Tapi kita tunggu hasil survey akhir nantinya ", ujar H Iman Rachman dari Volcano Motorsport
Related Article
-
Paket Komplit ROTR JOGJAKARTA 2025 Selalu Berhasil Membawa Tema dan Misi PembinaanMarch 10, 2025
-
Ramadhan On The Road 2025. Paket Komplit Time Rally Khas Jogja dari Protect Sport Yang Sayang Jika DilewatkanMarch 08, 2025
-
TSDC TMTAK SUZUKI dan PROTECT SPORT di Lombok NTB Bersaing Ketat. Rully TSDC : Kami Tidak Ada Team OrderFebruary 15, 2025
-
Sempat Tertunda, Kejurnas Time Rally Pesona Lombok 2025 Siap Digelar IMI NTB. Saatnya Penentuan Juara Nasional 2024February 09, 2025
Hilite News
-
Paket Komplit ROTR JOGJAKARTA 2025 Selalu Berhasil Membawa Tema dan Misi PembinaanMarch 10, 2025
-
Ramadhan On The Road 2025. Paket Komplit Time Rally Khas Jogja dari Protect Sport Yang Sayang Jika DilewatkanMarch 08, 2025
-
Tahun ke-12 Didukung GT Radial dan Jangkar Biru, ROTR Bandung Sajikan Duel Route Tulip Time Rally Kejurda 2025March 07, 2025
-
TSDC TMTAK SUZUKI dan PROTECT SPORT di Lombok NTB Bersaing Ketat. Rully TSDC : Kami Tidak Ada Team OrderFebruary 15, 2025
-
Sempat Tertunda, Kejurnas Time Rally Pesona Lombok 2025 Siap Digelar IMI NTB. Saatnya Penentuan Juara Nasional 2024February 09, 2025
Latest News
-
Paket Komplit ROTR JOGJAKARTA 2025 Selalu Berhasil Membawa Tema dan Misi Pembinaan10 March 2025 | 21:29
-
Ramadhan On The Road 2025. Paket Komplit Time Rally Khas Jogja dari Protect Sport Yang Sayang Jika Dilewatkan08 March 2025 | 15:16
-
Tahun ke-12 Didukung GT Radial dan Jangkar Biru, ROTR Bandung Sajikan Duel Route Tulip Time Rally Kejurda 202507 March 2025 | 20:10
-
TSDC TMTAK SUZUKI dan PROTECT SPORT di Lombok NTB Bersaing Ketat. Rully TSDC : Kami Tidak Ada Team Order15 February 2025 | 20:40
-
Sempat Tertunda, Kejurnas Time Rally Pesona Lombok 2025 Siap Digelar IMI NTB. Saatnya Penentuan Juara Nasional 202409 February 2025 | 11:33